Perjalanan 30 Tahun Jurnalis Senior Desi Anwar di Media Tanah Air

Shenny Fierdha - Rabu, 17 Februari 2021
Desi Anwar
Desi Anwar Shenny Fierdha

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Desi Anwar (@desianwar)

Lengkapnya, perjalanan panjang Desi di industri media Indonesia bermula pada 1990 di RCTI.

Kariernya terentang di salah satu stasiun televisi terbesar Indonesia tersebut sampai 1999.

Mengutip dari Tribunnewswiki, Desi membawakan acara-acara berita harian seperti Seputar Indonesia, Buletin Siang, dan Buletin Malam.

Kefasihannya berbahasa Inggris membuatnya dipercaya menjadi produser eksekutif dan pembawa acara program berbahasa Inggris RCTI kala itu, Indonesia Today.

Kembali dari profil Linkedin Desi, dia pindah ke situs Astaga.com dan menjabat sebagai co-founder dan executive producer pada 1999.

Baca Juga: Cegah Diabetes hingga Osteoporosis, Minum Rendaman Air Ketumbar dan Rasakan Manfaatnya

Kemudian, pada 2000, Desi kembali ke ranah pertelevisian dengan bergabung ke stasiun khusus berita pertama Indonesia, Metro TV.

Adapun posisinya di Metro TV adalah senior anchor/pewarta senior.