Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dapat Harga Murah, Begini Tips Belanja Baju Lebaran di Tanah Abang

Kompas.com - 19/03/2024, 16:40 WIB
Trik belanja baju Lebaran 2024 di Pasar Tanah Abang, Jakarta biar dapat harga murah. Dok. Parapuan/Fitriana Kusuma WardhaniTrik belanja baju Lebaran 2024 di Pasar Tanah Abang, Jakarta biar dapat harga murah.
Editor Rizka Rachmania

Parapuan.co - Pasar Tanah Abang, Jakarta jadi salah satu destinasi belanja baju Lebaran favorit para warga Jakarta dan luar kota.

Tiap tahun saat Ramadan dan jelang Lebaran, Pasar Tanah Abang penuh dengan masyarakat yang berbelanja.

Nah, kalau Kawan Puan tertarik dan ingin belanja baju Lebaran 2024 di Tanah Abang, Jakarta, maka harus tahu dulu nih, triknya biar dapat harga murah.

Pasalnya, baju Lebaran di Tanah Abang biasanya dijual dalam harga grosir, sehingga lebih murah jika kamu beli banyak.

Kalau kamu beli satuan, maka memang harus jago nawar kepada pedagangnya agar harganya bisa turun.

Melansir dari Parapuan.coberikut sederet trik belanja di Tanah Abang agar dapat harga baju Lebaran murah!

1. Ketahui Area Tanah Abang

Pasar Tanah Abang itu punya banyak area, misalnya Blok A, Blok B, Little Bangkok, dan masih banyak lagi.

Nah, Kawan Puan harus tahu nih, area mana saja yang bajunya dijual mahal dan mana yang dijual dengan harga masih terjangkau.

Baca Juga: Agar Tak Over Budget, Ini Tips Hemat Belanja Cegah Revenge Spending

Contohnya, gamis di Blok A Lantai 5 Tanah Abang dijual dengan harga sekitar Rp375 ribu satuannya, sedangkan celana di Little Bangkok dijual sekitar Rp135 ribu satuannya.

Di sisi lain, satu set pakaian di Blok A bisa dijual seharga Rp500 ribu satuannya, belum ditawar dan bukan harga grosiran yang bisa jadi lebih murah.

2. Ajak Teman Belanja

Biar bisa dapat harga grosir, kamu bisa ajak teman untuk belanja baju Lebaran bareng di satu pedagang yang sama.

Trik mengakali minimal jumlah pembelian baju di Tanah Abang adalah carilah teman belanja yang seleranya mirip-mirip seperti kamu.

Dengan begitu, kamu dan temanmu bisa belanja bareng di Tanah Abang untuk baju yang modelnya mirip-mirip di salah satu pedagang.

Cara lain, kamu beli sekalian baju Lebaran untuk satu keluarga, misalnya kembaran dengan anak perempuan, adik/kakak perempuan, ibu, atau yang lainnya.

3. Kenalan Sama Pembeli Lain

Kalau teman dekat Kawan Puan tidak ada yang lagi ingin belanja baju Lebaran 2024 di Pasar Tanah Abang, maka jangan sungkan kenalan dengan pembeli lain.

Baca Juga: THR Sudah Turun? Ini Tips Cerdas Belanja saat Diserbu Diskon Ramadan

 

Trik yang satu ini memang mengharuskanmu berani membuka obrolan dengan orang lain, kenalan, kemudian sepakat membeli di satu pedagang yang sama.

Misalnya, kamu tertarik beli satu baju di seorang pedagang, kebetulan ada orang lain yang juga lagi beli di pedagang itu dengan model yang sama, maka kamu bisa beli sekalian barengan dengan dia.

4. Beli Grosiran

Sebagai informasi untuk Kawan Puan yang akan pertama kali belanja, baju di Tanah Abang kebanyakan dijual dalam jumlah banyak atau grosiran.

Bahkan, ada minimal pembelian baju di satu pedagang Pasar Tanah Abang, yakni tiga potong baju. Hampir semua pedagang di sana menetapkan minimal pembelian baju.

Kalaupun kamu mau beli satu baju saja di seorang pedagang, sebenarnya bisa, tapi harganya jadi jauh lebih mahal.

Baju Lebaran di Tanah Abang harganya akan lebih murah kalau kamu belinya minimal tiga atau banyak sekaligus grosiran.

5. Jadikan Ide Usaha Jastip

Kalau kamu merasa harga di Tanah Abang mahal jika beli satuan untuk diri sendiri, dan tidak ada keluarga maupun teman yang juga ingin beli, jadikan ini sebagai kesempatan ide usaha.

Kamu bisa mulai ide usaha jasa titip pakaian di Tanah Abang untuk orang-orang yang mau belanja, tapi malas berdesakan, memilih-milih, atau rumahnya jauh.

Cara mudahnya, fotokan beberapa baju Lebaran yang jadi tren saat ini, unggah ke grup/status media sosial kamu, kemudian tawarkan siapa yang mau beli. Jangan lupa tambahkan biaya jastipnya.

Kalau benar mau kamu jadikan ide usaha jastip, maka harus siap bolak-balik ke Tanah Abang untuk membelikan pesanan, tapi sisi baiknya kamu dapat untung di bulan Ramadan.

Semoga trik tadi bisa membantu Kawan Puan dapat harga murah saat belanja baju Lebaran 2024 di Tanah Abang, ya!

Baca Juga: Agar Tidak Boros, Ini 7 Tips Hemat Uang Belanja Menurut Pakar

 (*)


Terkini Lainnya

Kolaborasi dengan Henny Harun, Skindoze Luncurkan HIT REWIND! Granactive Retinoid Night Serum

Kolaborasi dengan Henny Harun, Skindoze Luncurkan HIT REWIND! Granactive Retinoid Night Serum

PARAPUAN
Indonesia Resmi Jadi Tuan Rumah Kongres Intercolor Edisi Spring/Summer 2026

Indonesia Resmi Jadi Tuan Rumah Kongres Intercolor Edisi Spring/Summer 2026

PARAPUAN
Liburan Hemat! Begini Tips Booking Kamar Hotel dengan Harga Promo

Liburan Hemat! Begini Tips Booking Kamar Hotel dengan Harga Promo

PARAPUAN
Ilmuwan Perempuan Lawan Diskriminasi, Ini Sinopsis Lessons in Chemistry

Ilmuwan Perempuan Lawan Diskriminasi, Ini Sinopsis Lessons in Chemistry

PARAPUAN
Punya Mobilitas Tinggi, Pengendara Perempuan Kini Bisa Lebih Tenang Karena 10 Fitur Mitsubishi Xforce Ini

Punya Mobilitas Tinggi, Pengendara Perempuan Kini Bisa Lebih Tenang Karena 10 Fitur Mitsubishi Xforce Ini

PARAPUAN
Terasa Ringan, Ini Rekomendasi Water Based Foundation dari Brand Lokal

Terasa Ringan, Ini Rekomendasi Water Based Foundation dari Brand Lokal

PARAPUAN
Bisa Pakai Pulsa, Begini Cara Top Up Diamond Free di MiracleGaming.Store

Bisa Pakai Pulsa, Begini Cara Top Up Diamond Free di MiracleGaming.Store

PARAPUAN
Punya Banyak Manfaat, Ini Dia Keuntungan Membeli Kursi Taman Besi

Punya Banyak Manfaat, Ini Dia Keuntungan Membeli Kursi Taman Besi

PARAPUAN
Trik Dapat Tiket Pesawat Murah dengan Promo di Traveloka

Trik Dapat Tiket Pesawat Murah dengan Promo di Traveloka

PARAPUAN
Ini Alasan Iron Mascara yang Viral di TIkTok Disukai Banyak Orang

Ini Alasan Iron Mascara yang Viral di TIkTok Disukai Banyak Orang

PARAPUAN
4 Drakor Bertema Keluarga yang Cocok Ditonton, Ada The Good Bad Mother

4 Drakor Bertema Keluarga yang Cocok Ditonton, Ada The Good Bad Mother

PARAPUAN
Intip Keseruan Berwisata di Kapal Pesiar dengan Rute Internasional

Intip Keseruan Berwisata di Kapal Pesiar dengan Rute Internasional

PARAPUAN
6 Manfaat Cuka Apel untuk Kesehatan,  Viral Bantu Turunkan Berat Badan

6 Manfaat Cuka Apel untuk Kesehatan, Viral Bantu Turunkan Berat Badan

PARAPUAN
Tak Cuman Bantu Dokter, Yuk Ketahui Tugas dan Tanggung Jawab Profesi Perawat

Tak Cuman Bantu Dokter, Yuk Ketahui Tugas dan Tanggung Jawab Profesi Perawat

PARAPUAN
Mengenal Istilah Femisida yang Berhubungan Erat dengan Pembunuhan terhadap Perempuan

Mengenal Istilah Femisida yang Berhubungan Erat dengan Pembunuhan terhadap Perempuan

PARAPUAN
Belajar dari Pembunuhan Miss Ecuador, Ini Bahaya Share Lokasi Real Time di Medsos

Belajar dari Pembunuhan Miss Ecuador, Ini Bahaya Share Lokasi Real Time di Medsos

PARAPUAN
Ajari Anak Bisnis Sejak Kecil, Ini 3 Usaha Kecil-kecilan yang Bisa Dicoba

Ajari Anak Bisnis Sejak Kecil, Ini 3 Usaha Kecil-kecilan yang Bisa Dicoba

PARAPUAN
Kampoeng Djamoe Organik Martha Tilaar Group Terima 11 Spesies Tanaman Langka dari BRIN

Kampoeng Djamoe Organik Martha Tilaar Group Terima 11 Spesies Tanaman Langka dari BRIN

PARAPUAN
4 “Senjata” yang Perlu Dibawa Agar Perjalanan ke Kantor Aman dan Nyaman

4 “Senjata” yang Perlu Dibawa Agar Perjalanan ke Kantor Aman dan Nyaman

PARAPUAN
Nikmati Pemandang Indah, Ini 3 Rekomendasi Wisata Alam di Brasil

Nikmati Pemandang Indah, Ini 3 Rekomendasi Wisata Alam di Brasil

PARAPUAN
Hadapi Polusi dan Radikal Bebas Selama Commuting, Ini Tipsnya

Hadapi Polusi dan Radikal Bebas Selama Commuting, Ini Tipsnya

PARAPUAN
Ini Mimpi Dr. Widiastuti Setyaningsih, Peneliti yang Ungkap Tabir Alam Lewat Teknologi Pangan

Ini Mimpi Dr. Widiastuti Setyaningsih, Peneliti yang Ungkap Tabir Alam Lewat Teknologi Pangan

PARAPUAN
Inarah Syarafina Debut Penyutradaraan Film Panjang Lewat Temurun

Inarah Syarafina Debut Penyutradaraan Film Panjang Lewat Temurun

PARAPUAN
Perdebatan Man VS Bear Viral di TikTok, Ini Alasan Perempuan Lebih Memilih Beruang

Perdebatan Man VS Bear Viral di TikTok, Ini Alasan Perempuan Lebih Memilih Beruang

PARAPUAN
Cocok untuk Perempuan Karier, Ini Rekomendasi Parfum Pilihan PARAPUAN

Cocok untuk Perempuan Karier, Ini Rekomendasi Parfum Pilihan PARAPUAN

PARAPUAN
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com