Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Maya Watono, Salah Satu Direktur Perempuan di BUMN Indonesia

Kompas.com - 07/06/2022, 20:05 WIB
Editor Aulia Firafiroh

Parapuan.co- Beberapa bulan yang lalu, Menteri BUMN Erick Thohir menunjuk Maya Watono sebagai Direktur Marketing salah satu perusahaan negara yaitu, PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) atau InJourney.

InJourney atau Indonesia Journey merupakan salah satu BUMN Holding Industri Aviasi dan Pariwisata Indonesia yang beranggotakan PT Angkasa Pura I, PT Angkasa Pura II, PT Hotel Indonesia Natour, PT Pengembangan Pariwisata Indonesia, PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan, & Ratu Boko, dan PT Sarinah.

Sebelum ditunjuk sebagai menempati posisi saat ini, Maya Watono adalah seorang CEO salah satu agensi periklanan terbesar di Indonesia PT Dentsu Aegis Network (DAN) pada tahun 2019.

Lalu seperti apa sesungguhnya sosok Maya Watono yang namanya jarang didengar?

Sosok Maya Watono

Meski namanya tidak begitu terkenal, Maya Watono sebenarnya sudah tidak asing di kalangan para pengusaha.

Melansir Nova.grid.id yang tayang di Parapuan.co, Maya Watono adalah Country CEO perempuan pertama di dunia periklanan Indonesia.

Baca juga: Lowongan Kerja Startup Magang Creative Marketing, Campaign, and Communications di Grab

Selain itu, perempuan yang kini berusia 38 tahun itu juga merupakan perempuan pertama dan termuda yang berhasil menempati posisi puncak kepemimpinan DAN Indonesia.

Ibu tiga anak ini ditunjuk sebagai salah satu direktur BUMN oleh Erick Thohir bukan tanpa alasan.

Hal itu disampaikan Wakil Menteri BUMN II Kartika Wirjoatmodjo dalam rilis pers acara pelantikan online Maya Watono pada Jumat (14/1/2022).

"Diharapkan, bergabungnya Ibu Maya sebagai Direktur Marketing InJourney akan dapat memberikan nilai tambah untuk bisa meningkatkan kinerja korporasi semakin baik lagi," ujar Kartika mengutip dari Kontan.co.id.

Mengingat sektor pariwisata sangat terdampak akibat COVID 19, pihak BUMN membutuhkan peran Maya Watono.

Sebagai bentuk pengabdiannya terhadap negara, Maya Watono menerima tawaran menjadi Direktur Marketing InJourney.

Sebelum memutuskan menerima tawaran ini, ia sudah mempertimbangkan keputusannya.

"Kesempatan ini merupakan sebuah tantangan besar karena saya harus keluar dari industri periklanan di Indonesia yang telah saya jalankan selama lebih dari 15 tahun. Bagi saya, ini adalah suatu kehormatan yang sangat besar, diminta pak Erick Thohir untuk membantu beliau dan juga mengabdi kepada negara. Semoga kehadiran saya menjadi manfaat serta dapat menjalankan amanah ini dengan sebaik-baiknya," jelas Maya.

Perjalanan karier Maya di dunia periklanan Indonesia

Baca juga: Apa Itu Bisnis Digital Creative Agency dan Perannya di Dunia Wirausaha

Karier Maya di dunia agensi periklanan berawal sejak 12 tahun lalu usai menyelesaikan studinya di University of Western Australia pada tahun 2006.

Usai pulang ke Indonesia, Maya ditawari ayahnya untuk memimpin salah satu perusahaan baru di bawah Dwi Sapta Group, sebuah perusahaan periklanan di Indonesia yang dirintis oleh ayah Maya.

“Waktu itu Pak Adji, ayah saya buka MainAd, kantor agensi iklan baru di daerah Cipete Jakarta Selatan. Klien baru satu orang, staf baru sepuluh,” cerita Maya saat menghadiri Media Gathering, Reshaping Indonesian Media and Advertising Landscape in 2019 di Jakarta, Kamis (13/12/2019).

“Saya tanya ke ayah saya waktu itu, role-nya harus ngapain? Dijawablah, jaga gedung aja di Cipete, tiga lantai. Ha-ha-ha,” kisahnya mengutip dari Nova.grid.id.

Kemudian Maya menerima tawaran ayahnya.

“Waktu itu saya bilang, okay, saya akan coba 3 bulan, 6 bulan. Kalau saya suka, saya stay. Kalau enggak, aku akan balik ke Australia. Sampai 12 tahun kemudian, rupanya saya masih di sini, karena I love what I do. Dulu di Dwi Sapta, saya punya karyawan 500 orang, efektif Januari 2019, saya akan punya 900 plus orang!,” ujar Maya.

Keberhasilan Maya menduduki jabatan tertinggi saat ini tidak hanya karena sang ayah tapi juga buah manis dari kerja keras dan ketekunannya untuk selalu berinovasi dan berkreasi.

Kala itu, Maya berhasil mengembangkan bisnis baru ayahnya dengan sangat pesat.

Setelah berhasil, Maya lansung mendapat tanggung jawab baru untuk memegang DSP Media, sebuah media house agency.

Baca juga: Perbedaan Jasa Creative Agency dan Digital Agency untuk Produk Usaha

Di bawah kepemimpinannya, DSP Media mampu berkembang lima kali lipat karena perubahan struktur, sistem, dan job flow yang dilakukan Maya.

Kesuksesan Maya membuat dirinya diangkat menjadi Managing Director Dwi Sapta Group pada 2012.

Ia menangani enam perusahaan dan menelurkan dua perusahaan baru, yaitu Main Media dan iNexus.

Kariernya di industri periklanan Indonesia terus berproges bahkan ia menjadi Ketua International Affairs Persatuan Perusahaan Periklanan Indonesia (P3I) sampai dipercaya menggantikan ayahnya sebagai CEO Dwi Sapta Group pada 2017.

Hal itu berbarengan saat ia dipilih menjadi CEO di Dentsu Aegis Network. 

Demikian tadi beberapa hal mengenai sosok Maya Watono. Sungguh inspiratif ya sosoknya! (*)


Terkini Lainnya

Trik Dapat Tiket Pesawat Murah dengan Promo di Traveloka

Trik Dapat Tiket Pesawat Murah dengan Promo di Traveloka

PARAPUAN
Ini Alasan Iron Mascara yang Viral di TIkTok Disukai Banyak Orang

Ini Alasan Iron Mascara yang Viral di TIkTok Disukai Banyak Orang

PARAPUAN
4 Drakor Bertema Keluarga yang Cocok Ditonton, Ada The Good Bad Mother

4 Drakor Bertema Keluarga yang Cocok Ditonton, Ada The Good Bad Mother

PARAPUAN
Intip Keseruan Berwisata di Kapal Pesiar dengan Rute Internasional

Intip Keseruan Berwisata di Kapal Pesiar dengan Rute Internasional

PARAPUAN
6 Manfaat Cuka Apel untuk Kesehatan,  Viral Bantu Turunkan Berat Badan

6 Manfaat Cuka Apel untuk Kesehatan, Viral Bantu Turunkan Berat Badan

PARAPUAN
Tak Cuman Bantu Dokter, Yuk Ketahui Tugas dan Tanggung Jawab Profesi Perawat

Tak Cuman Bantu Dokter, Yuk Ketahui Tugas dan Tanggung Jawab Profesi Perawat

PARAPUAN
Mengenal Istilah Femisida yang Berhubungan Erat dengan Pembunuhan terhadap Perempuan

Mengenal Istilah Femisida yang Berhubungan Erat dengan Pembunuhan terhadap Perempuan

PARAPUAN
Belajar dari Pembunuhan Miss Ecuador, Ini Bahaya Share Lokasi Real Time di Medsos

Belajar dari Pembunuhan Miss Ecuador, Ini Bahaya Share Lokasi Real Time di Medsos

PARAPUAN
Ajari Anak Bisnis Sejak Kecil, Ini 3 Usaha Kecil-kecilan yang Bisa Dicoba

Ajari Anak Bisnis Sejak Kecil, Ini 3 Usaha Kecil-kecilan yang Bisa Dicoba

PARAPUAN
Kampoeng Djamoe Organik Martha Tilaar Group Terima 11 Spesies Tanaman Langka dari BRIN

Kampoeng Djamoe Organik Martha Tilaar Group Terima 11 Spesies Tanaman Langka dari BRIN

PARAPUAN
4 “Senjata” yang Perlu Dibawa Agar Perjalanan ke Kantor Aman dan Nyaman

4 “Senjata” yang Perlu Dibawa Agar Perjalanan ke Kantor Aman dan Nyaman

PARAPUAN
Nikmati Pemandang Indah, Ini 3 Rekomendasi Wisata Alam di Brasil

Nikmati Pemandang Indah, Ini 3 Rekomendasi Wisata Alam di Brasil

PARAPUAN
Hadapi Polusi dan Radikal Bebas Selama Commuting, Ini Tipsnya

Hadapi Polusi dan Radikal Bebas Selama Commuting, Ini Tipsnya

PARAPUAN
Ini Mimpi Dr. Widiastuti Setyaningsih, Peneliti yang Ungkap Tabir Alam Lewat Teknologi Pangan

Ini Mimpi Dr. Widiastuti Setyaningsih, Peneliti yang Ungkap Tabir Alam Lewat Teknologi Pangan

PARAPUAN
Inarah Syarafina Debut Penyutradaraan Film Panjang Lewat Temurun

Inarah Syarafina Debut Penyutradaraan Film Panjang Lewat Temurun

PARAPUAN
Perdebatan Man VS Bear Viral di TikTok, Ini Alasan Perempuan Lebih Memilih Beruang

Perdebatan Man VS Bear Viral di TikTok, Ini Alasan Perempuan Lebih Memilih Beruang

PARAPUAN
Cocok untuk Perempuan Karier, Ini Rekomendasi Parfum Pilihan PARAPUAN

Cocok untuk Perempuan Karier, Ini Rekomendasi Parfum Pilihan PARAPUAN

PARAPUAN
Bisa Tambah Penghasilan, Ini 3 Ide Bisnis yang Bisa Dicoba Pekerja Perempuan

Bisa Tambah Penghasilan, Ini 3 Ide Bisnis yang Bisa Dicoba Pekerja Perempuan

PARAPUAN
Pengusaha Pemula Wajib Tahu, Ini Sumber Modal Bisnis dan Strategi Dapatkan Pendanaan

Pengusaha Pemula Wajib Tahu, Ini Sumber Modal Bisnis dan Strategi Dapatkan Pendanaan

PARAPUAN
3 Cara Bijak Kumpulkan Dana Pendidikan Anak dan Strategi Melakoninya

3 Cara Bijak Kumpulkan Dana Pendidikan Anak dan Strategi Melakoninya

PARAPUAN
Praktis Dipakai, Ini Rekomendasi Sepatu Nyaman untuk Jalan Kaki

Praktis Dipakai, Ini Rekomendasi Sepatu Nyaman untuk Jalan Kaki

PARAPUAN
Kulit Kepala Berminyak dan Ketombean? Ini Rekomendasi Perawatannya

Kulit Kepala Berminyak dan Ketombean? Ini Rekomendasi Perawatannya

PARAPUAN
 Studi BCG dan Stellar Women: 70 Persen Perempuan Pelaku UMKM Kesulitan Mencari Mentor dalam Berbisnis

Studi BCG dan Stellar Women: 70 Persen Perempuan Pelaku UMKM Kesulitan Mencari Mentor dalam Berbisnis

PARAPUAN
Netflix Rilis Jadwal Tayang dan Trailer Film Monster, Full Tanpa Dialog

Netflix Rilis Jadwal Tayang dan Trailer Film Monster, Full Tanpa Dialog

PARAPUAN
Rekomendasi Hotel Bintang 5 untuk “Me Time” di Jakarta

Rekomendasi Hotel Bintang 5 untuk “Me Time” di Jakarta

PARAPUAN
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com