Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

TRUST Orchestra Rilis Album Hari Ini Indah, Bawakan 5 Cover dan 1 Original Song

Kompas.com - 04/06/2022, 12:10 WIB
Editor Rizka Rachmania

Parapuan.co - Trinity Youth Symphony Orchestra (TRUST) untuk pertama kalinya merilis sebuah album live recording orkestra.

Album itu bertajuk "Hari Ini Indah" yang berisikan 5 lagu cover dan 1 original yang diproduksi oleh TRUST Orchestra.

Istimewanya, 1 original song ciptaan TRUST Orchestra ini dihadirkan dalam versi genre pop dan genre orkestra.

Inginnya, lagu "Hari Ini Indah" versi pop bisa didengarkan oleh banyak pendengar saat di mobil maupun radio.

Sementara "Hari Ini Indah" versi orkestra dibuat untuk menunjukkan kemampuan dan kebolehan TRUST Orchestra sebagai sebuah orkestra berisikan talenta muda di Indonesia.

"Hari Ini Indah" resmi dirilis pada hari Jumat, (3/6/2022) dalam bentuk digital dan sudah bisa mulai Kawan Puan dengarkan di berbagai platform streaming musik.

Adapun lima lagu cover dalam album "Hari Ini Indah" adalah "Laskar Pelangi" dari grup band Nidji, "Harta Berharga" dari Arswendo Atmowiloto dan Harry Tjahjono, "Perahu Kertas" Dewi Lestari, "Jangan Menyerah" dari D'Masiv, dan "Mengejar Matahari" milik Ari Lasso dan Andi Rianto.

Pemilihan lagu cover ini ternyata amat dipikirkan baik-baik oleh Nathania Karina, konduktor sekaligus music director dari TRUST Orchestra.

Menurut Nathania, lagu-lagu dari musisi legendaris itu dipilih karena menjadi ciri khas dari masing-masing penyanyi maupun penciptanya.

Baca Juga: Deretan Konser Kpop di Jakarta Tahun 2022, Ada THE BOYZ hingga Red Velvet

Sebagai contoh, jika menyebut grup band Nidji maka yang teringat adalah "Laskar Pelangi" atau Ari Lasso maka yang terlintas di pikiran adalah "Mengejar Matahari".

Selain itu, lagu-lagu pilihan ini memiliki lirik dan pesan yang sesuai dengan impian TRUST Orchestra.

"Misalnya "Mengejar Matahari" itu liriknya TRUST Orchestra banget, mengejar mimpi. Bahwa dalam hidup untuk mengejar matahari itu ada banyak yang harus dikorbankan," ujar Nathania dalam konferensi pers peluncuran album "Hari Ini Indah", Jumat, (3/6/2022).

Nathania menambahkan bahwa album live recording pertama TRUST Orchestra ini memiliki pesan yang positif dan ingin bisa menularkan semangat pada pendengarnya.

Lewat lagu "Hari Ini Indah" TRUST Orchestra ingin menyampaikan bahwa apakah sebuah hari itu indah atau buruk adalah berdasarkan keinginan kita sendiri mau menjadikannya seperti apa.

Ia juga berharap bahwa lagu ini bisa memberikan semangat pada pendengar untuk menciptakan sebuah hari yang indah.

"Kita berharap bahwa lewat lagu-lagu ini kita bisa memberikan sedikit bunga gitu, supaya semua ada hari ini yang lebih indah," ucap perempuan bergelar Doctor of Musical Art ini.

Nathania mengungkapkan bahwa pesan dalam album ini sangat positif. Pesan tersebut pun bukan hanya untuk pendengar, namun juga dari para anggota orkestranya.

"Message-nya positif, bercerita tentang keluarga, bercerita tentang impian, tentang masa depan, tentang hari yang indah, kita pengennya yang positif banget," ujarnya.

 Baca Juga: Hadirkan Tulus hingga Inul Daratista, Ini Fakta Festival Musik Pesta Pora

Seluruh lagu yang dipilih dalam album "Hari Ini Indah" memiliki nilai positif dan harapannya bisa memberikan semangat untuk menjalani hari-hari.

Album ini pun mengandung makna penting dari positivity, family & the power of young people.

"Lewat persembahan album ini, TRUST berharap dapat meninggalkan legacy bagi generasi muda serta menciptakan sejarah bagi musik orkestra Indonesia," pungkas Nathania.

Sebagai informasi untuk Kawan Puan, TRUST Orchestra pernah meraih Gold Medal World Orchestra Festival 2019 di Vienna.

Mereka pun pernah tampil sebagai home orchestra untuk acara-acara bergengsi, termasuk pernah tampil di hadapan Presiden Joko Widodo.

TRUST Orchestra terdiri dari anak-anak muda Indonesia penuh talenta dengan segudang impian di dunia musik.

Nathania memiliki harapan bahwa TRUST Orchestra bisa jadi wadah para generasi muda untuk berkarya di bidang musik, termasuk ke depannya ada lagi album yang mereka rilis.

 Baca Juga: 4 Group Kpop Tampil di Coachella, Ada 2NE1 yang Reunian di Panggung

(*)


Terkini Lainnya

Ilmuwan Perempuan Lawan Diskriminasi, Ini Sinopsis Lessons in Chemistry

Ilmuwan Perempuan Lawan Diskriminasi, Ini Sinopsis Lessons in Chemistry

PARAPUAN
Punya Mobilitas Tinggi, Pengendara Perempuan Kini Bisa Lebih Tenang Karena 10 Fitur Mitsubishi Xforce Ini

Punya Mobilitas Tinggi, Pengendara Perempuan Kini Bisa Lebih Tenang Karena 10 Fitur Mitsubishi Xforce Ini

PARAPUAN
Terasa Ringan, Ini Rekomendasi Water Based Foundation dari Brand Lokal

Terasa Ringan, Ini Rekomendasi Water Based Foundation dari Brand Lokal

PARAPUAN
Bisa Pakai Pulsa, Begini Cara Top Up Diamond Free di MiracleGaming.Store

Bisa Pakai Pulsa, Begini Cara Top Up Diamond Free di MiracleGaming.Store

PARAPUAN
Punya Banyak Manfaat, Ini Dia Keuntungan Membeli Kursi Taman Besi

Punya Banyak Manfaat, Ini Dia Keuntungan Membeli Kursi Taman Besi

PARAPUAN
Trik Dapat Tiket Pesawat Murah dengan Promo di Traveloka

Trik Dapat Tiket Pesawat Murah dengan Promo di Traveloka

PARAPUAN
Ini Alasan Iron Mascara yang Viral di TIkTok Disukai Banyak Orang

Ini Alasan Iron Mascara yang Viral di TIkTok Disukai Banyak Orang

PARAPUAN
4 Drakor Bertema Keluarga yang Cocok Ditonton, Ada The Good Bad Mother

4 Drakor Bertema Keluarga yang Cocok Ditonton, Ada The Good Bad Mother

PARAPUAN
Intip Keseruan Berwisata di Kapal Pesiar dengan Rute Internasional

Intip Keseruan Berwisata di Kapal Pesiar dengan Rute Internasional

PARAPUAN
6 Manfaat Cuka Apel untuk Kesehatan,  Viral Bantu Turunkan Berat Badan

6 Manfaat Cuka Apel untuk Kesehatan, Viral Bantu Turunkan Berat Badan

PARAPUAN
Tak Cuman Bantu Dokter, Yuk Ketahui Tugas dan Tanggung Jawab Profesi Perawat

Tak Cuman Bantu Dokter, Yuk Ketahui Tugas dan Tanggung Jawab Profesi Perawat

PARAPUAN
Mengenal Istilah Femisida yang Berhubungan Erat dengan Pembunuhan terhadap Perempuan

Mengenal Istilah Femisida yang Berhubungan Erat dengan Pembunuhan terhadap Perempuan

PARAPUAN
Belajar dari Pembunuhan Miss Ecuador, Ini Bahaya Share Lokasi Real Time di Medsos

Belajar dari Pembunuhan Miss Ecuador, Ini Bahaya Share Lokasi Real Time di Medsos

PARAPUAN
Ajari Anak Bisnis Sejak Kecil, Ini 3 Usaha Kecil-kecilan yang Bisa Dicoba

Ajari Anak Bisnis Sejak Kecil, Ini 3 Usaha Kecil-kecilan yang Bisa Dicoba

PARAPUAN
Kampoeng Djamoe Organik Martha Tilaar Group Terima 11 Spesies Tanaman Langka dari BRIN

Kampoeng Djamoe Organik Martha Tilaar Group Terima 11 Spesies Tanaman Langka dari BRIN

PARAPUAN
4 “Senjata” yang Perlu Dibawa Agar Perjalanan ke Kantor Aman dan Nyaman

4 “Senjata” yang Perlu Dibawa Agar Perjalanan ke Kantor Aman dan Nyaman

PARAPUAN
Nikmati Pemandang Indah, Ini 3 Rekomendasi Wisata Alam di Brasil

Nikmati Pemandang Indah, Ini 3 Rekomendasi Wisata Alam di Brasil

PARAPUAN
Hadapi Polusi dan Radikal Bebas Selama Commuting, Ini Tipsnya

Hadapi Polusi dan Radikal Bebas Selama Commuting, Ini Tipsnya

PARAPUAN
Ini Mimpi Dr. Widiastuti Setyaningsih, Peneliti yang Ungkap Tabir Alam Lewat Teknologi Pangan

Ini Mimpi Dr. Widiastuti Setyaningsih, Peneliti yang Ungkap Tabir Alam Lewat Teknologi Pangan

PARAPUAN
Inarah Syarafina Debut Penyutradaraan Film Panjang Lewat Temurun

Inarah Syarafina Debut Penyutradaraan Film Panjang Lewat Temurun

PARAPUAN
Perdebatan Man VS Bear Viral di TikTok, Ini Alasan Perempuan Lebih Memilih Beruang

Perdebatan Man VS Bear Viral di TikTok, Ini Alasan Perempuan Lebih Memilih Beruang

PARAPUAN
Cocok untuk Perempuan Karier, Ini Rekomendasi Parfum Pilihan PARAPUAN

Cocok untuk Perempuan Karier, Ini Rekomendasi Parfum Pilihan PARAPUAN

PARAPUAN
Bisa Tambah Penghasilan, Ini 3 Ide Bisnis yang Bisa Dicoba Pekerja Perempuan

Bisa Tambah Penghasilan, Ini 3 Ide Bisnis yang Bisa Dicoba Pekerja Perempuan

PARAPUAN
Pengusaha Pemula Wajib Tahu, Ini Sumber Modal Bisnis dan Strategi Dapatkan Pendanaan

Pengusaha Pemula Wajib Tahu, Ini Sumber Modal Bisnis dan Strategi Dapatkan Pendanaan

PARAPUAN
3 Cara Bijak Kumpulkan Dana Pendidikan Anak dan Strategi Melakoninya

3 Cara Bijak Kumpulkan Dana Pendidikan Anak dan Strategi Melakoninya

PARAPUAN
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com