Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fakta Menarik Turning Red, Film Animasi Soal Remaja yang Berubah Jadi Panda

Kompas.com - 12/03/2022, 15:37 WIB
Editor Arintya

Parapuan.co - Kawan Puan, film animasi Turning Red baru saja tayang di platform Disney+ Hostar.

Film satu ini tepatnya baru saja dirilis pada tanggal 11 Maret 2022.

Film Turning Red mengisahkah tentang seorang remaja perempuan bernama Meilin Lee yang akan berubah jadi panda merah raksasa saat ia marah.

Kondisi Meilin atau yang akrab disapa Mei ini cukup unik sebab tidak ada anak lain yang mengalaminya.

Selain menghibur, film ini sengaja dibuat untuk menyoroti pentingnya mengontrol emosi seseorang, khususnya remaja ketika marah.

Lebih lanjut, film ini juga akan mengajarkan remaja bagaimana amarah bisa mengubah seseorang menjadi sosok lain.

Sebelum menontonnya, simak dulu sinopsis dan fakta menarik film Turning Red berikut, berdasarkan siaran pers yang diterima PARAPUAN!

Sinopsis film Turning Red

Menjadi karya terbaru dari kolaborasi Disney dan Pixar, Turning Red menghadirkan cerita tentang hubungan ibu dan anak remaja perempuannya saat harus menghadapi perubahan besar di masa remajanya.

Baca Juga: Penuh Makna, Ini 5 Film Animasi tentang Ayah yang Bisa Ditonton dengan Anak

Film animasi ini mengikuti kisah remaja perempuan berusia 13 tahun bernama Meilin Lee atau yang akrab disapa Mei.

Mei adalah sosok remaja perempuan penuh percaya diri dan unik. Ia kerap menghabiskan sebagian besar waktunya bersama dengan gengnya.

Kepribadiannya yang ceria ketika bersama dengan temannya juga dilengkapi dengan kemampuan akademiknya yang cemerlang di sekolah. Nilai Mei selalu berada di atas rata-rata.

Ia pun adalah sosok anak remaja perempuan yang dekat dengan keluarganya.

Sekilas, kepribadian dan kehidupan Mei sangatlah sempurna, hingga semuanya tahu bahwa kehidupan remaja tidaklah seperti itu.

Mei punya kondisi unik yakni berubah menjadi panda merah raksasa saat ia tidak bisa mengendalikan emosinya.

Mei akan lebih tinggi, lapar, dan emosional, bahkan berubah menjadi seekor panda raksasa.

Satu-satunya cara untuk mengubah fisiknya menjadi anak remaja perempuan normal adalah dengan menarik nafas, mencoba lebih tenang, dan mengontrol emosinya.

Film ini menampilkan sisi lain kehidupan remaja yang bagi banyak orang menjadi masa-masa paling tak terlupakan.

Sisi kehidupan remaja di film ini ditunjukkan penuh dengan konflik dan dilema yang membawa perubahan besar pada seorang anak remaja.

Baca Juga: Selain Mirabel, Ini Karakter Perempuan di Film Disney Encanto

Fakta menarik Turning Red

Selain mengangkat kisah kehidupan remaja dan seputar pentingnya mengontrol emosi, berikut fakta menarik yang perlu kamu ketahui!

1. Gaya animasi terinspirasi dari anime

Domee Shi, sutradara Turning Red membuat film ini penuh warna, tekstur, dan gaya animasi yang menonjolkan ekspresi seperti kebanyakan film anime.

Gaya animasi yang terinspirasi dari anime itu adalah karena sang sutradara penggemar anime sejak kecil.

Ia suka melihat bagaimana anima memainkan emosi dengan begitu cepat dan bebas, serta dapat mengubah emosi dalam waktu singkat.

2. Ada bagian dari kisah personal sang sutradara

Turning Red menyimpan banyak elemen yang merupakan sentuhan personal dari kru pembuatnya.

Salah satunya adalah gedung sekolah Mei yang terinspirasi dari tata letak gedung sekolah sang sutradara.

Gedung sekolah Mei dibuat agar mirip dengan sekolah di daerah perkotaan Toronto masa itu.

Baca Juga: Rachel Zegler Didapuk Perankan Putri Salju di Film Snow White Live Action

3. Ada boy band pertama Disney dan Pixar

Dalam Turning Red, Kawan Puan akan menemukan boy band pertama Disney dan Pixar bernama 4*TOWN.

Para tim produksi bekerja sama dengan musisi favorit penggemar, yakni FINNEAS dan Billie Eilish untuk menulis lagu 4*TOWN.

FINNEAS bahkan menjadi salah satu pengisi suara salah satu personel 4*TOWN.

Kawan Puan, itulah berbagai fakta menarik sekaligus sinopsi Turning Red, film animasi soal remaja perempuan dalam mengontrol emosinya agar tidak berubah menjadi panda merah.

Film Turning Red sudah bisa Kawan Puan saksikan di Disney+ Hotstar, yuk ajak keluarga menonton film animasi satu ini! (*)


Terkini Lainnya

Trik Dapat Tiket Pesawat Murah dengan Promo di Traveloka

Trik Dapat Tiket Pesawat Murah dengan Promo di Traveloka

PARAPUAN
Ini Alasan Iron Mascara yang Viral di TIkTok Disukai Banyak Orang

Ini Alasan Iron Mascara yang Viral di TIkTok Disukai Banyak Orang

PARAPUAN
4 Drakor Bertema Keluarga yang Cocok Ditonton, Ada The Good Bad Mother

4 Drakor Bertema Keluarga yang Cocok Ditonton, Ada The Good Bad Mother

PARAPUAN
Intip Keseruan Berwisata di Kapal Pesiar dengan Rute Internasional

Intip Keseruan Berwisata di Kapal Pesiar dengan Rute Internasional

PARAPUAN
6 Manfaat Cuka Apel untuk Kesehatan,  Viral Bantu Turunkan Berat Badan

6 Manfaat Cuka Apel untuk Kesehatan, Viral Bantu Turunkan Berat Badan

PARAPUAN
Tak Cuman Bantu Dokter, Yuk Ketahui Tugas dan Tanggung Jawab Profesi Perawat

Tak Cuman Bantu Dokter, Yuk Ketahui Tugas dan Tanggung Jawab Profesi Perawat

PARAPUAN
Mengenal Istilah Femisida yang Berhubungan Erat dengan Pembunuhan terhadap Perempuan

Mengenal Istilah Femisida yang Berhubungan Erat dengan Pembunuhan terhadap Perempuan

PARAPUAN
Belajar dari Pembunuhan Miss Ecuador, Ini Bahaya Share Lokasi Real Time di Medsos

Belajar dari Pembunuhan Miss Ecuador, Ini Bahaya Share Lokasi Real Time di Medsos

PARAPUAN
Ajari Anak Bisnis Sejak Kecil, Ini 3 Usaha Kecil-kecilan yang Bisa Dicoba

Ajari Anak Bisnis Sejak Kecil, Ini 3 Usaha Kecil-kecilan yang Bisa Dicoba

PARAPUAN
Kampoeng Djamoe Organik Martha Tilaar Group Terima 11 Spesies Tanaman Langka dari BRIN

Kampoeng Djamoe Organik Martha Tilaar Group Terima 11 Spesies Tanaman Langka dari BRIN

PARAPUAN
4 “Senjata” yang Perlu Dibawa Agar Perjalanan ke Kantor Aman dan Nyaman

4 “Senjata” yang Perlu Dibawa Agar Perjalanan ke Kantor Aman dan Nyaman

PARAPUAN
Nikmati Pemandang Indah, Ini 3 Rekomendasi Wisata Alam di Brasil

Nikmati Pemandang Indah, Ini 3 Rekomendasi Wisata Alam di Brasil

PARAPUAN
Hadapi Polusi dan Radikal Bebas Selama Commuting, Ini Tipsnya

Hadapi Polusi dan Radikal Bebas Selama Commuting, Ini Tipsnya

PARAPUAN
Ini Mimpi Dr. Widiastuti Setyaningsih, Peneliti yang Ungkap Tabir Alam Lewat Teknologi Pangan

Ini Mimpi Dr. Widiastuti Setyaningsih, Peneliti yang Ungkap Tabir Alam Lewat Teknologi Pangan

PARAPUAN
Inarah Syarafina Debut Penyutradaraan Film Panjang Lewat Temurun

Inarah Syarafina Debut Penyutradaraan Film Panjang Lewat Temurun

PARAPUAN
Perdebatan Man VS Bear Viral di TikTok, Ini Alasan Perempuan Lebih Memilih Beruang

Perdebatan Man VS Bear Viral di TikTok, Ini Alasan Perempuan Lebih Memilih Beruang

PARAPUAN
Cocok untuk Perempuan Karier, Ini Rekomendasi Parfum Pilihan PARAPUAN

Cocok untuk Perempuan Karier, Ini Rekomendasi Parfum Pilihan PARAPUAN

PARAPUAN
Bisa Tambah Penghasilan, Ini 3 Ide Bisnis yang Bisa Dicoba Pekerja Perempuan

Bisa Tambah Penghasilan, Ini 3 Ide Bisnis yang Bisa Dicoba Pekerja Perempuan

PARAPUAN
Pengusaha Pemula Wajib Tahu, Ini Sumber Modal Bisnis dan Strategi Dapatkan Pendanaan

Pengusaha Pemula Wajib Tahu, Ini Sumber Modal Bisnis dan Strategi Dapatkan Pendanaan

PARAPUAN
3 Cara Bijak Kumpulkan Dana Pendidikan Anak dan Strategi Melakoninya

3 Cara Bijak Kumpulkan Dana Pendidikan Anak dan Strategi Melakoninya

PARAPUAN
Praktis Dipakai, Ini Rekomendasi Sepatu Nyaman untuk Jalan Kaki

Praktis Dipakai, Ini Rekomendasi Sepatu Nyaman untuk Jalan Kaki

PARAPUAN
Kulit Kepala Berminyak dan Ketombean? Ini Rekomendasi Perawatannya

Kulit Kepala Berminyak dan Ketombean? Ini Rekomendasi Perawatannya

PARAPUAN
 Studi BCG dan Stellar Women: 70 Persen Perempuan Pelaku UMKM Kesulitan Mencari Mentor dalam Berbisnis

Studi BCG dan Stellar Women: 70 Persen Perempuan Pelaku UMKM Kesulitan Mencari Mentor dalam Berbisnis

PARAPUAN
Netflix Rilis Jadwal Tayang dan Trailer Film Monster, Full Tanpa Dialog

Netflix Rilis Jadwal Tayang dan Trailer Film Monster, Full Tanpa Dialog

PARAPUAN
Rekomendasi Hotel Bintang 5 untuk “Me Time” di Jakarta

Rekomendasi Hotel Bintang 5 untuk “Me Time” di Jakarta

PARAPUAN
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com