Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Tips Tingkatkan Rasa Percaya Diri untuk Ibu Baru, Salah Satunya Lakukan Self Talk

Kompas.com - 20/02/2022, 16:37 WIB
Editor Arintya

Parapuan.co – Kawan Puan, menjadi seorang ibu terutama ibu baru merupakan tantangan tersendiri.

Oleh karena itu, wajar jika seorang ibu baru merasa tidak merasa percaya diri terkait kemampuannya dalam merawat anak.

Kawan Puan, perlu diketahui bahwa menjadi ibu baru sama seperti membuka pintu untuk belajar tentang kehidupan baru, terutama pengasuhan anak.

Di awal menjadi seorang ibu, ada kalanya momen ini akan membuatmu bingung bagaimana cara menyusui, mengatur jadwal tidur, atau aktivitas apa pun secara bersamaan.

Namun Kawan Puan tak perlu patah semangat, pasalnya beberapa cara untuk terus membangun kompetensi dan rasa percaya diri seiring tumbuh kembang anak.

Berikut beberapa tips meningkatkan rasa percaya diri untuk ibu baru yang bisa kamu coba, seperti yang dikutip dari Very Well Family!

1. Self-talk positif

Jangan diremehkan, caramu berbicara kepada dirimu sendiri memiliki pengaruh besar pada kepercayaan dirimu.

Alih-alih menyalahkan diri sendiri karena merasa gagal, ingatkan dirimu bahwa kamu sedang berproses dan belajar.

Kamu bisa mengatakan pada dirimu sendiri, "Saya masih belajar, seiring waktu keterampilan mengasuh anakku akan semakin baik. Aku percaya, aku bisa."

Baca Juga: 4 Cara yang Bisa Dilakukan Ibu Baru saat Meminta Bantuan Orang Lain

2. Meminta bantuan

Dukungan sangat penting untuk ibu baru, jangan paksakan dirimu untuk mengatasi segala hal hingga kewalahan.

Saat lelah, kamu boleh istirahat. Bergantian dengan suami atau pengasuh anak untuk menjaganya adalah pilihan tepat.

Menjadi kewalahan justru dapat mengganggu aktivitasmu selanjutnya, jadi mendapatkan bantuan orang lain itu juga penting.

3. Mencari informasi tentang pengasuhan anak

Ambil langkah untuk meningkatkan pengetahuan mengasuh anak sejak hamil, baik dari buku, video, atau saran profesional.

Kamu bisa mencatat dan menerapkannya pada anak ketika mereka sudah lahir, tapi ingat semua anak diperlakukan secara berbeda.

Jadi, belum tentu ilmu yang kamu serap dari sumber lain cocok untuk diterapkan pada anakmu juga.

Penting untuk menyesuaikan pola pengasuhan pada anakmu sendiri, dengan begitu kamu bisa memahami kebutuhan anakmu.

Baca Juga: Tips Menyapih Anak Tanpa Drama Buat Ibu Baru, Kuncinya Ada di Ikhlas

4. Mencari bantuan profesional

Tak dimungkiri sebagai ibu baru sering kali mendapatkan saran-saran yang bertolak belakang dengan pengasuhan masa kini.

Untuk itu, dapatkan saran berkualitas tinggi tentang mengasuh anak baru lahir dari profesional, seperti dokter anak, bidan, konsultan laktasi, terapis keluarga, atau psikolog anak.

Kamu bisa bertanya banyak kepada mereka untuk mendapatkan jawaban yang logis dan efisien untuk diterapkan pada anak.

Berbicara dengan profesional juga akan menghindarkanmu dari mitos-mitos yang justru menyulitkanmu.

5. Selektif dalam menerima nasihat orang lain

Saat kamu mengasuh bayi baru lahir, tidak sedikit nasihat orang lain yang akan membuatmu semakin bingung.

Kamu harus selektif dan jangan terapkan semua nasihat orang lain pada anakmu karena merasa sungkan atau tidak enak.

Hanya kamulah sebagai orang tua yang mengerti keadaan dan kebutuhan bayimu saat ini, bukan orang lain.

Itulah beberapa tips untuk meningkatkan rasa percaya diri sebagai ibu baru ya, Kawan Puan.

Semoga dengan cara-cara ini bisa bantu Kawan Puan menemukan kembali kepercayaan dirimu! (*)

Baca Juga: Tak Hanya Membantu Persalinan, Doula Mempersiapkan Mental Ibu Hamil


Terkini Lainnya

 Studi BCG dan Stellar Women: 70 Persen Perempuan Pelaku UMKM Kesulitan Mencari Mentor dalam Berbisnis

Studi BCG dan Stellar Women: 70 Persen Perempuan Pelaku UMKM Kesulitan Mencari Mentor dalam Berbisnis

PARAPUAN
Netflix Rilis Jadwal Tayang dan Trailer Film Monster, Full Tanpa Dialog

Netflix Rilis Jadwal Tayang dan Trailer Film Monster, Full Tanpa Dialog

PARAPUAN
Rekomendasi Hotel Bintang 5 untuk “Me Time” di Jakarta

Rekomendasi Hotel Bintang 5 untuk “Me Time” di Jakarta

PARAPUAN
Ikuti Tren, Ganti Cat Rumah dengan Warna-warna yang Sedang Populer Ini

Ikuti Tren, Ganti Cat Rumah dengan Warna-warna yang Sedang Populer Ini

PARAPUAN
Panduan Memakai Silicone Sealant untuk Atasi Kebocoran dan Keretakan di Rumah

Panduan Memakai Silicone Sealant untuk Atasi Kebocoran dan Keretakan di Rumah

PARAPUAN
3 Tokoh Perempuan Kuat di Film Indonesia, Ada Sosok Anggini di Wiro Sableng

3 Tokoh Perempuan Kuat di Film Indonesia, Ada Sosok Anggini di Wiro Sableng

PARAPUAN
Tampil Modis dan Fashionable dengan Padu Padan Baju Setelan

Tampil Modis dan Fashionable dengan Padu Padan Baju Setelan

PARAPUAN
Rahasia Kulit Glowing: Rajin Sarapan dengan 5 Makanan Ini

Rahasia Kulit Glowing: Rajin Sarapan dengan 5 Makanan Ini

PARAPUAN
Berapa Lama Hair Botox Bisa Atasi Masalah Rambut? Ini Jawabannya

Berapa Lama Hair Botox Bisa Atasi Masalah Rambut? Ini Jawabannya

PARAPUAN
Liburan ke Jogja Pertama Kali, Wajib Kunjungi 5 Destinasi Wisata Ini

Liburan ke Jogja Pertama Kali, Wajib Kunjungi 5 Destinasi Wisata Ini

PARAPUAN
Jangan Tergiur Harga Murah! Ini  Bahaya Pakai Behel Abal-abal

Jangan Tergiur Harga Murah! Ini Bahaya Pakai Behel Abal-abal

PARAPUAN
Kronologi Anissa Aziza Diikuti Orang Tak Dikenal Saat Belanja Sendirian di Mall

Kronologi Anissa Aziza Diikuti Orang Tak Dikenal Saat Belanja Sendirian di Mall

PARAPUAN
Cerita Aktris Perjuangkan Kariernya, Intip Sinopsis Drakor Beauty and Mr. Romantic

Cerita Aktris Perjuangkan Kariernya, Intip Sinopsis Drakor Beauty and Mr. Romantic

PARAPUAN
Komunitas e-Sport Ro8 Sediakan Fasilitas Belajar hingga Bersosialisasi Antar Gamers

Komunitas e-Sport Ro8 Sediakan Fasilitas Belajar hingga Bersosialisasi Antar Gamers

PARAPUAN
Sambut Hari Lebaran, Astra Otoshop Bagi-bagi Hadiah Lewat Program Ramadhan Ekstra

Sambut Hari Lebaran, Astra Otoshop Bagi-bagi Hadiah Lewat Program Ramadhan Ekstra

PARAPUAN
Segar untuk Buka Puasa, Simak Tips Mudah Bikin Hwachae Minuman ala Korea

Segar untuk Buka Puasa, Simak Tips Mudah Bikin Hwachae Minuman ala Korea

PARAPUAN
Rawda Umroh Bandung Hadirkan Paket Umrah dengan Harga Ramah di Kantong

Rawda Umroh Bandung Hadirkan Paket Umrah dengan Harga Ramah di Kantong

PARAPUAN
Dewangga Jogja Sediakan Jasa Travel Umrah yang Terjangkau, Ini Daftar Paketnya

Dewangga Jogja Sediakan Jasa Travel Umrah yang Terjangkau, Ini Daftar Paketnya

PARAPUAN
Rayakan Hari Autisme Sedunia, Ini 3 Kisah Kreator Beri Edukasi Autisme pada Masyarakat

Rayakan Hari Autisme Sedunia, Ini 3 Kisah Kreator Beri Edukasi Autisme pada Masyarakat

PARAPUAN
Ini Rekomendasi Tempat Sewa Baju Lebaran Mewah, Harga Lebih Terjangkau

Ini Rekomendasi Tempat Sewa Baju Lebaran Mewah, Harga Lebih Terjangkau

PARAPUAN
Rekomendasi Tempat Olahraga Outdoor Populer di Jakarta untuk Isi Akhir Pekan

Rekomendasi Tempat Olahraga Outdoor Populer di Jakarta untuk Isi Akhir Pekan

PARAPUAN
Jadikan Lari Sebagai Hobi yang Menyenangkan, Ini Tipsnya untuk Pemula

Jadikan Lari Sebagai Hobi yang Menyenangkan, Ini Tipsnya untuk Pemula

PARAPUAN
Ini Tantangan Ibu Bekerja sebagai Perempuan Peneliti Menurut Dr. Widiastuti Setyaningsih

Ini Tantangan Ibu Bekerja sebagai Perempuan Peneliti Menurut Dr. Widiastuti Setyaningsih

PARAPUAN
Kurang Bijak, Ini Alasan Ambil Utang untuk Resepsi Tidak Dianjurkan

Kurang Bijak, Ini Alasan Ambil Utang untuk Resepsi Tidak Dianjurkan

PARAPUAN
Hadirkan Hidangan Khas Thailand, Ini Rekomendasi Tempat Bukber di Jakarta

Hadirkan Hidangan Khas Thailand, Ini Rekomendasi Tempat Bukber di Jakarta

PARAPUAN
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com