Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Tips Menghindari Niat Selingkuh, Salah Satunya Pikirkan Dampaknya

Kompas.com - 05/02/2022, 18:37 WIB
Editor Arintya

Parapuan.co – Kawan Puan, selingkuh sebenarnya bisa dicegah dengan berbagai cara.

Salah satu usaha mencegah terjadinya perselingkuhan adalah dengan menghindari timbulnya niat selingkuh.

Jika kamu berpikir untuk selingkuh, penting untuk mencari tahu dari mana dorongan atau niat ini berasal.

Apakah ada masalah dalam hubungan yang membuatmu stres, pasangan tidak memenuhi kebutuhanmu, atau kamu jatuh cinta dengan orang lain.

Menurut Kelsey M. Latimer, PhD, seorang psikolog, perselingkuhan seringnya terjadi karena adanya konflik dalam diri sendiri.

"Pada dasarnya, pikiran selingkuh sering kali bukan tentang keinginan untuk bersama orang lain. Tapi, lebih kepada indikasi konflik internal pada dirimu sendiri atau hubungan resmimu," ujarnya pada Bustle.

Lantas, bagaimana cara menghindari munculnya niat selingkuh? Masih dikutip dari Bustle, berikut beberapa tips pencegahan yang bisa kamu lakukan!

1. Kembali fokus pada hubungan

Jika dorongan untuk selingkuh berasal dari kebosanan dalam hubungan, cobalah untuk menghidupkan percikan cinta lagi bersama pasangan.

Tidak perlu gengsi, komunikasikan dengan pasanganmu untuk menemukan cara untuk memulai kembali hubungan.

Selain itu, mungkin kamu perlu waktu untuk mengenal dirimu lagi dan mencari tahu apa yang dibutuhkan.

Baca Juga: Salah Satunya Narsis, Ini 3 Kepribadian yang Ternyata Mudah Selingkuh

2. Memikirkan dampaknya

Perselingkuhan itu rumit karena harus disembunyikan dari pasanganmu dan kamu berada dalam tekanan kebohongan.

Dampak dari perselingkuhan sangat banyak, mulai dari konflik antarpasangan, masalah dengan orang tua, anak, dan orang-orang sekitarmu.

Kamu tidak merugi sendiri, melainkan orang-orang terdekatmu juga ikut terdampak akibat kamu melakukan perilaku menyimpang ini.

3. Berhenti mengikuti kehidupan orang lain

Jika kamu merasa tertarik dengan lawan jenis dan muncul niat untuk mengenal lebih jauh, katakan pada dirimu bahwa ini perilaku yang tidak benar.

Berhentilah terlibat atau mengikuti kehidupan mereka, baik di kehidupan nyata maupun media sosial.

Ingatlah, menghentikan niat berselingkuh sejak awal lebih baik daripada sudah terlanjur mengenal terlalu dalam.

4. Pertanyakan dirimu tentang perilaku tidak setia

Cara selanjutnya untuk menghindari niat selingkuh adalah bertanya pada diri sendiri, seperti:

"Apa yang akan saya peroleh jika saya selingkuh?"

“Bagaimana perasaanku jika dikhianati pasangan?”

"Bagaimana rasanya patah hati melihat pasangan selingkuh?"

Menempatkan perspektif ke sudut pandang orang lain dapat membantumu untuk merefleksikan diri terkait perilaku tidak setia ini.

Dengan memikirkannya saja dapat membuatmu sakit hati, apalagi menerapkannya dalam kehidupan nyata yang justru lebih sakit.

Baca Juga: 3 Hal yang Perlu Dilakukan Perempuan saat Dituduh Selingkuh seperti Kinan di Layangan Putus

5. Meluangkan waktu untuk diri sendiri

Jika pikiran untuk selingkuh menjadi terlalu nyata, mintalah pasanganmu memberi ruang untuk menjernihkan pikiran.

Menyendirilah, lalu kenali dirimu dan cari tahu apa yang membuatmu merasa terhubung dengan pasanganmu.

Memperjelas apa yang benar-benar kamu butuhkan dalam hubungan akan membantumu mengidentifikasi akar masalah sehingga kamu dapat memperbaikinya.

Kawan Puan, itulah beberapa tips menghindari niat selingkuh yang perlu kamu coba. Semoga bisa membantumu kembali fokus jalani hubungan ya! (*)

Sumber Bustle

Terkini Lainnya

3 Tokoh Perempuan Kuat di Film Indonesia, Ada Sosok Anggini di Wiro Sableng

3 Tokoh Perempuan Kuat di Film Indonesia, Ada Sosok Anggini di Wiro Sableng

PARAPUAN
Tampil Modis dan Fashionable dengan Padu Padan Baju Setelan

Tampil Modis dan Fashionable dengan Padu Padan Baju Setelan

PARAPUAN
Rahasia Kulit Glowing: Rajin Sarapan dengan 5 Makanan Ini

Rahasia Kulit Glowing: Rajin Sarapan dengan 5 Makanan Ini

PARAPUAN
Berapa Lama Hair Botox Bisa Atasi Masalah Rambut? Ini Jawabannya

Berapa Lama Hair Botox Bisa Atasi Masalah Rambut? Ini Jawabannya

PARAPUAN
Liburan ke Jogja Pertama Kali, Wajib Kunjungi 5 Destinasi Wisata Ini

Liburan ke Jogja Pertama Kali, Wajib Kunjungi 5 Destinasi Wisata Ini

PARAPUAN
Jangan Tergiur Harga Murah! Ini  Bahaya Pakai Behel Abal-abal

Jangan Tergiur Harga Murah! Ini Bahaya Pakai Behel Abal-abal

PARAPUAN
Kronologi Anissa Aziza Diikuti Orang Tak Dikenal Saat Belanja Sendirian di Mall

Kronologi Anissa Aziza Diikuti Orang Tak Dikenal Saat Belanja Sendirian di Mall

PARAPUAN
Cerita Aktris Perjuangkan Kariernya, Intip Sinopsis Drakor Beauty and Mr. Romantic

Cerita Aktris Perjuangkan Kariernya, Intip Sinopsis Drakor Beauty and Mr. Romantic

PARAPUAN
Komunitas e-Sport Ro8 Sediakan Fasilitas Belajar hingga Bersosialisasi Antar Gamers

Komunitas e-Sport Ro8 Sediakan Fasilitas Belajar hingga Bersosialisasi Antar Gamers

PARAPUAN
Sambut Hari Lebaran, Astra Otoshop Bagi-bagi Hadiah Lewat Program Ramadhan Ekstra

Sambut Hari Lebaran, Astra Otoshop Bagi-bagi Hadiah Lewat Program Ramadhan Ekstra

PARAPUAN
Segar untuk Buka Puasa, Simak Tips Mudah Bikin Hwachae Minuman ala Korea

Segar untuk Buka Puasa, Simak Tips Mudah Bikin Hwachae Minuman ala Korea

PARAPUAN
Rawda Umroh Bandung Hadirkan Paket Umrah dengan Harga Ramah di Kantong

Rawda Umroh Bandung Hadirkan Paket Umrah dengan Harga Ramah di Kantong

PARAPUAN
Dewangga Jogja Sediakan Jasa Travel Umrah yang Terjangkau, Ini Daftar Paketnya

Dewangga Jogja Sediakan Jasa Travel Umrah yang Terjangkau, Ini Daftar Paketnya

PARAPUAN
Rayakan Hari Autisme Sedunia, Ini 3 Kisah Kreator Beri Edukasi Autisme pada Masyarakat

Rayakan Hari Autisme Sedunia, Ini 3 Kisah Kreator Beri Edukasi Autisme pada Masyarakat

PARAPUAN
Ini Rekomendasi Tempat Sewa Baju Lebaran Mewah, Harga Lebih Terjangkau

Ini Rekomendasi Tempat Sewa Baju Lebaran Mewah, Harga Lebih Terjangkau

PARAPUAN
Rekomendasi Tempat Olahraga Outdoor Populer di Jakarta untuk Isi Akhir Pekan

Rekomendasi Tempat Olahraga Outdoor Populer di Jakarta untuk Isi Akhir Pekan

PARAPUAN
Jadikan Lari Sebagai Hobi yang Menyenangkan, Ini Tipsnya untuk Pemula

Jadikan Lari Sebagai Hobi yang Menyenangkan, Ini Tipsnya untuk Pemula

PARAPUAN
Ini Tantangan Ibu Bekerja sebagai Perempuan Peneliti Menurut Dr. Widiastuti Setyaningsih

Ini Tantangan Ibu Bekerja sebagai Perempuan Peneliti Menurut Dr. Widiastuti Setyaningsih

PARAPUAN
Kurang Bijak, Ini Alasan Ambil Utang untuk Resepsi Tidak Dianjurkan

Kurang Bijak, Ini Alasan Ambil Utang untuk Resepsi Tidak Dianjurkan

PARAPUAN
Hadirkan Hidangan Khas Thailand, Ini Rekomendasi Tempat Bukber di Jakarta

Hadirkan Hidangan Khas Thailand, Ini Rekomendasi Tempat Bukber di Jakarta

PARAPUAN
Ingin Jadi Ilmuwan Pangan? Dr. Widiastuti Setyaningsih Beberkan Tipsnya

Ingin Jadi Ilmuwan Pangan? Dr. Widiastuti Setyaningsih Beberkan Tipsnya

PARAPUAN
Penyakit Cloud Cytoma Muncul di Drakor Queen of Tears, Benarkah Ada Penyakitnya?

Penyakit Cloud Cytoma Muncul di Drakor Queen of Tears, Benarkah Ada Penyakitnya?

PARAPUAN
Sariayu Martha Tilaar Gelar Acara Buka Puasa Bersama Sahabat Sariayu

Sariayu Martha Tilaar Gelar Acara Buka Puasa Bersama Sahabat Sariayu

PARAPUAN
Transformasi Family Business untuk Sustainability

Transformasi Family Business untuk Sustainability

PARAPUAN
Rekomendasi Parfum Pria dengan Aroma Spicy yang Maskulin dari BVLGARI MAN

Rekomendasi Parfum Pria dengan Aroma Spicy yang Maskulin dari BVLGARI MAN

PARAPUAN
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com