Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sama-Sama Buat Makeup Lebih Awet, Ini Bedanya Setting Powder dan Setting Spray

Kompas.com - 30/01/2022, 16:08 WIB
Editor Citra Narada Putri

Parapuan.co - Impian semua perempuan adalah bisa memiliki riasan yang tahan lama seharian.

Namun untuk mendapatkan hasil riasan yang awet dibutuhkan penggunaan produk yang tepat. 

Salah satunya penggunaan produk seperti setting spray atau setting powder.

Kendati demikian, tahukah Kawan Puan bahwa produk yang memiliki fungsi serupa ini memiliki perbedaan yang tak disadari banyak orang.

"Setting spray dan setting powder berfungsi membuat makeup tetap di tempatnya. Mungkin produk ini terdengar sama, namun keduanya memiliki beberapa perbedaan," ujar Kenny Screven, beauty influencer dan makeup artist.

Melansir dari PARAPUANsetting spray dan setting powder cocok digunakan di situasi yang berbeda.

"Cara kerja dan pengaplikasiannya pun juga berbeda," tambahnya. 

Setting Powder

Keri Blair, makeup artist senior di MAC Cosmetics, menjelaskan bahwa penggunaan setting powder umumnya digunakan di wajah yang ingin terlihat matte. 

Inilah mengapa untuk Kawan Puan yang punya kulit berminyak atau kombinasi dapat memilih setting powder.

Produk jenis ini bisa membantu menyerap minyak berlebih di kulit dan baiknya digunakan hanya di tempat-tempat yang dibutuhkan saja, bukan seluruh wajah. 

Setting powder dapat membantu menyerap minyak berlebih pada kulit dan sangat cocok untuk menahan foundation,” kata Screven.

“Saya biasanya suka mengaplikasikan bedak tabur setelah saya mengaplikasikan concealer untuk membantu menjaganya tetap di tempatnya. Ini membantu mencerahkan bagian bawah mata dan menjaga concealer tetap di tempatnya untuk waktu yang lebih lama,” ujarnya lagi.

Menurut Dino Dilio, seorang instruktur rias di CMU College of Makeup Art & Design mengatakan bedak berbahan dasar mineral adalah yang terbaik untuk menjaga makeup pada tempatnya dan bagus dalam penyerapan minyak berlebih. 

Sementara itu menurut Blair, setting powder dengan bahan seperti silica, mica atau cornstarch sangat bagus dalam menciptakan efek lembut tanpa tekstur pada kulit yang transparan.

Bahkan menariknya lagi, menurut Blair, bedak bayi juga bisa jadi alternatif yang lebih murah untuk pengganti setting powder

Setting powder biasanya tersedia dalam banyak warna atau bahkan translucent.

Penggunaannya bisa disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing orang. 

“Versi tanpa warna (translucent) bersifat universal untuk semua warna kulit, sedangkan jenis yang diwarnai digunakan untuk menghangatkan atau memperdalam foundation,” kata Dilio.

Baca Juga: Jelang Sale 2.2, Ini 5 Pilihan Setting Spray Lokal Mulai Rp70 Ribuan

Untuk pengaplikasiannya, Kawan Puan bisa menggunakan kuas atau puff, yaitu dengan cara sebagai berikut:

- Gunakan brush yang lembut dan halus dengan ujung runcing guna memastikan penempatan yang rata.

- Putar kuas ke dalam setting powder dan aplikasikan dengan gerakan melingkar, perhatikan dengan cermat area di sekitar sisi hidung dan T-zone. Ini adalah area yang rentan berminyak dan makeup cepat luntur.

- Untuk penggunaan di seluruh wajah, gunakan flat powder brush yang berukuran besar agar bisa menjangkau lebih luas.  

Setting Spray

Setting spray adalah cairan yang disemprotkan ke kulit melalui alat penyemprot, yang bisa menahan makeup dengan efek lebih lembut dengan tekstur yang kurang terlihat.

Setting spray digunakan untuk menjaga seluruh riasan wajah Anda tetap pada tempatnya—termasuk bedak tabur, maskara, bahkan lipstik. 

"Setting spray diterapkan ke seluruh kulit, bukan hanya riasan wajah saja," kata Screven.

Ada setting spray yang memberikan hasil akhir dewy, sementara beberapa lainnya bisa memberikan efek matte.

Kini makin banyak tersedia setting spray yang bisa disesuaikan dengan berbagai kondisi kulit.

Misalnya ada setting spray yang diformulasikan dengan minyak nabati untuk membuat kulit terhidrasi dan lembut.

Ada pula yang mengandung partikel light-reflective yang bisa memberikan efek kilau atau dewy pada wajah. 

Menurut Blair, mereka yang punya jenis kulit kering cenderung lebih memilih menggunakan setting spray karena akan menahan makeup tanpa menambahkan tekstur yang tidak natural.

Untuk pengaplikasian setting spray pun cukup mudah, sebagai berikut:

- Pegang setting spray dalam jarak 30 cm dari wajah, untuk menghindari tetesan air berlebih yang justru akan mengacaukan makeup-mu.

- Dengan mata tertutup, semprotkan setting spray ke bagian tengah wajah, kemudian di atas dahi. 

- Akhiri dengan dua semprotan lagi untuk bagian sisi wajah, dan di dagu serta leher.

- Tunggu hingga kering dan makeup pun akan tahan lebih lama.(*)

Baca Juga: Jadi Salah Satu Produk Makeup Andalan, Apa Itu Setting Spray?


Terkini Lainnya

Cocok untuk Perempuan Karier, Ini Rekomendasi Parfum Pilihan PARAPUAN

Cocok untuk Perempuan Karier, Ini Rekomendasi Parfum Pilihan PARAPUAN

PARAPUAN
Bisa Tambah Penghasilan, Ini 3 Ide Bisnis yang Bisa Dicoba Pekerja Perempuan

Bisa Tambah Penghasilan, Ini 3 Ide Bisnis yang Bisa Dicoba Pekerja Perempuan

PARAPUAN
Pengusaha Pemula Wajib Tahu, Ini Sumber Modal Bisnis dan Strategi Dapatkan Pendanaan

Pengusaha Pemula Wajib Tahu, Ini Sumber Modal Bisnis dan Strategi Dapatkan Pendanaan

PARAPUAN
3 Cara Bijak Kumpulkan Dana Pendidikan Anak dan Strategi Melakoninya

3 Cara Bijak Kumpulkan Dana Pendidikan Anak dan Strategi Melakoninya

PARAPUAN
Praktis Dipakai, Ini Rekomendasi Sepatu Nyaman untuk Jalan Kaki

Praktis Dipakai, Ini Rekomendasi Sepatu Nyaman untuk Jalan Kaki

PARAPUAN
Kulit Kepala Berminyak dan Ketombean? Ini Rekomendasi Perawatannya

Kulit Kepala Berminyak dan Ketombean? Ini Rekomendasi Perawatannya

PARAPUAN
 Studi BCG dan Stellar Women: 70 Persen Perempuan Pelaku UMKM Kesulitan Mencari Mentor dalam Berbisnis

Studi BCG dan Stellar Women: 70 Persen Perempuan Pelaku UMKM Kesulitan Mencari Mentor dalam Berbisnis

PARAPUAN
Netflix Rilis Jadwal Tayang dan Trailer Film Monster, Full Tanpa Dialog

Netflix Rilis Jadwal Tayang dan Trailer Film Monster, Full Tanpa Dialog

PARAPUAN
Rekomendasi Hotel Bintang 5 untuk “Me Time” di Jakarta

Rekomendasi Hotel Bintang 5 untuk “Me Time” di Jakarta

PARAPUAN
Ikuti Tren, Ganti Cat Rumah dengan Warna-warna yang Sedang Populer Ini

Ikuti Tren, Ganti Cat Rumah dengan Warna-warna yang Sedang Populer Ini

PARAPUAN
Panduan Memakai Silicone Sealant untuk Atasi Kebocoran dan Keretakan di Rumah

Panduan Memakai Silicone Sealant untuk Atasi Kebocoran dan Keretakan di Rumah

PARAPUAN
3 Tokoh Perempuan Kuat di Film Indonesia, Ada Sosok Anggini di Wiro Sableng

3 Tokoh Perempuan Kuat di Film Indonesia, Ada Sosok Anggini di Wiro Sableng

PARAPUAN
Tampil Modis dan Fashionable dengan Padu Padan Baju Setelan

Tampil Modis dan Fashionable dengan Padu Padan Baju Setelan

PARAPUAN
Rahasia Kulit Glowing: Rajin Sarapan dengan 5 Makanan Ini

Rahasia Kulit Glowing: Rajin Sarapan dengan 5 Makanan Ini

PARAPUAN
Berapa Lama Hair Botox Bisa Atasi Masalah Rambut? Ini Jawabannya

Berapa Lama Hair Botox Bisa Atasi Masalah Rambut? Ini Jawabannya

PARAPUAN
Liburan ke Jogja Pertama Kali, Wajib Kunjungi 5 Destinasi Wisata Ini

Liburan ke Jogja Pertama Kali, Wajib Kunjungi 5 Destinasi Wisata Ini

PARAPUAN
Jangan Tergiur Harga Murah! Ini  Bahaya Pakai Behel Abal-abal

Jangan Tergiur Harga Murah! Ini Bahaya Pakai Behel Abal-abal

PARAPUAN
Kronologi Anissa Aziza Diikuti Orang Tak Dikenal Saat Belanja Sendirian di Mall

Kronologi Anissa Aziza Diikuti Orang Tak Dikenal Saat Belanja Sendirian di Mall

PARAPUAN
Cerita Aktris Perjuangkan Kariernya, Intip Sinopsis Drakor Beauty and Mr. Romantic

Cerita Aktris Perjuangkan Kariernya, Intip Sinopsis Drakor Beauty and Mr. Romantic

PARAPUAN
Komunitas e-Sport Ro8 Sediakan Fasilitas Belajar hingga Bersosialisasi Antar Gamers

Komunitas e-Sport Ro8 Sediakan Fasilitas Belajar hingga Bersosialisasi Antar Gamers

PARAPUAN
Sambut Hari Lebaran, Astra Otoshop Bagi-bagi Hadiah Lewat Program Ramadhan Ekstra

Sambut Hari Lebaran, Astra Otoshop Bagi-bagi Hadiah Lewat Program Ramadhan Ekstra

PARAPUAN
Segar untuk Buka Puasa, Simak Tips Mudah Bikin Hwachae Minuman ala Korea

Segar untuk Buka Puasa, Simak Tips Mudah Bikin Hwachae Minuman ala Korea

PARAPUAN
Rawda Umroh Bandung Hadirkan Paket Umrah dengan Harga Ramah di Kantong

Rawda Umroh Bandung Hadirkan Paket Umrah dengan Harga Ramah di Kantong

PARAPUAN
Dewangga Jogja Sediakan Jasa Travel Umrah yang Terjangkau, Ini Daftar Paketnya

Dewangga Jogja Sediakan Jasa Travel Umrah yang Terjangkau, Ini Daftar Paketnya

PARAPUAN
Rayakan Hari Autisme Sedunia, Ini 3 Kisah Kreator Beri Edukasi Autisme pada Masyarakat

Rayakan Hari Autisme Sedunia, Ini 3 Kisah Kreator Beri Edukasi Autisme pada Masyarakat

PARAPUAN
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com