Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Cara Mengatasi Rasa Takut Berlebihan Menurut Psikoterapis, Apa Saja?

Kompas.com - 16/12/2021, 20:37 WIB
Editor Arintya

Parapuan.co - Kawan Puan, apakah kamu pernah merasakan takut yang berlebihan?

Seperti diketahui, ketakutan adalah situasi yang membuatmu paranoid, yang berpotensi meningkat secara signifikan dan tidak dapat dikendalikan.

Jika sudah mengganggu aktivitas sehari-hari dan mengganggu kualitas hidupmu, ketakutan tersebut bisa berkembang menjadi fobia.

“Ketakutan adalah emosi yang dipicu dengan ancaman bahaya, baik nyata atau imajiner. Dalam jumlah sedang, ini membantumu mengatasi potensi bahaya," ujar Dr. Chandni Tugnait, seorang psikoterapis di Gateway of Healing, India, mengutip Pinkvilla.

"Namun, jika frekuensi atau intensitas ketakutan tersebut berdampak melumpuhkan, maka perlu dikelola secara efektif,” imbuhnya.

Ia menambahkan, rasa takut juga bisa diklasifikasikan sebagai fobia jika seseorang menghindari objek atau situasi sepenuhnya dan ketakutan yang parah.

Baca Juga: Catat! Ini 9 Tips Mengatasi Rasa Cemas Berlebihan Selama Pandemi

Akan tetapi, menghindari rasa takut hanya menyebabkan kecemasan dan ketidaknyamanan bagi diri sendiri.

Dr. Chandni membagikan lima cara efektif untuk mengatasi rasa takut berlebihan, apa saja?

1. Menghadapi rasa takut

Kawan Puan, banyak orang justru menghindari rasa takut ini karena dianggap sebagai cara tercepat dalam mengatasinya.

Padahal justru sebaliknya. Kamu tidak bisa menghindari apa yang kamu takuti, salah satu jalan adalah menghadapinya secara langsung.

Kamu perlu mengakui rasa takutmu, taklukkan mereka satu per satu, dan beri afirmasi positif pada diri sendiri untuk tidak berpikir berlebihan tentang objek atau situasi itu.

2. Mengontrol pikiran tak terkendali

Sering kali ketakutan berasal dari pikiran berlebihan yang lepas kendali dalam dari dalam dirimu dan mendorong hasil negatif.

Jadi, kembangkan pikiran dan kebiasaan positif yang akan memberdayakanmu untuk mencapai kepercayaan diri yang lebih baik.

3. Personifikasi rasa takut

Personifikasi rasa takut membantu memisahkan pikiran sendiri dari pikiran yang diciptakan oleh rasa takut.

Cobalah memberikan nama pada objek atau situasi menakutkan untuk membuatnya lebih ringan. Ini membantu dalam memprosesnya dengan lebih baik.

Baca Juga: Bisa Menurunkan Kekebalan Tubuh, Ini Cara Menenangkan Pikiran agar Tidak Stres

4. Melakukan brain dumping

Brain dumping adalah keterampilan mengelola stres dengan membuat jurnal dan mencatat semua pikiran dan ketakutamu.

Hal ini membantu dalam menuangkan pikiran dan menghilangkan pemikiran yang berlebihan guna menghadapi pikiran yang menakutkan.

5. Konsultasi ke ahlinya

Menghadapi ketakutan sendirian hanya akan menambah kecemasan dan ketidaknyamanan dalam beraktivitas.

Jika ketakutanmu semakin intens dan sulit dikendalikan, jangan ragu untuk mencari dukungan ke psikolog, psikoterapis, atau psikiater.

Mereka akan membantumu untuk menemukan cara tepat untukmu terkait bagaimana memroses rasa takut dengan lebih baik.

Kawan Puan, itulah beberapa cara mengatasi rasa takut berlebihan menurut psikoterapis yang bisa kamu coba. Semoga membantu ya! (*)

Sumber pinkvilla

Terkini Lainnya

3 Tokoh Perempuan Kuat di Film Indonesia, Ada Sosok Anggini di Wiro Sableng

3 Tokoh Perempuan Kuat di Film Indonesia, Ada Sosok Anggini di Wiro Sableng

PARAPUAN
Tampil Modis dan Fashionable dengan Padu Padan Baju Setelan

Tampil Modis dan Fashionable dengan Padu Padan Baju Setelan

PARAPUAN
Rahasia Kulit Glowing: Rajin Sarapan dengan 5 Makanan Ini

Rahasia Kulit Glowing: Rajin Sarapan dengan 5 Makanan Ini

PARAPUAN
Berapa Lama Hair Botox Bisa Atasi Masalah Rambut? Ini Jawabannya

Berapa Lama Hair Botox Bisa Atasi Masalah Rambut? Ini Jawabannya

PARAPUAN
Liburan ke Jogja Pertama Kali, Wajib Kunjungi 5 Destinasi Wisata Ini

Liburan ke Jogja Pertama Kali, Wajib Kunjungi 5 Destinasi Wisata Ini

PARAPUAN
Jangan Tergiur Harga Murah! Ini  Bahaya Pakai Behel Abal-abal

Jangan Tergiur Harga Murah! Ini Bahaya Pakai Behel Abal-abal

PARAPUAN
Kronologi Anissa Aziza Diikuti Orang Tak Dikenal Saat Belanja Sendirian di Mall

Kronologi Anissa Aziza Diikuti Orang Tak Dikenal Saat Belanja Sendirian di Mall

PARAPUAN
Cerita Aktris Perjuangkan Kariernya, Intip Sinopsis Drakor Beauty and Mr. Romantic

Cerita Aktris Perjuangkan Kariernya, Intip Sinopsis Drakor Beauty and Mr. Romantic

PARAPUAN
Komunitas e-Sport Ro8 Sediakan Fasilitas Belajar hingga Bersosialisasi Antar Gamers

Komunitas e-Sport Ro8 Sediakan Fasilitas Belajar hingga Bersosialisasi Antar Gamers

PARAPUAN
Sambut Hari Lebaran, Astra Otoshop Bagi-bagi Hadiah Lewat Program Ramadhan Ekstra

Sambut Hari Lebaran, Astra Otoshop Bagi-bagi Hadiah Lewat Program Ramadhan Ekstra

PARAPUAN
Segar untuk Buka Puasa, Simak Tips Mudah Bikin Hwachae Minuman ala Korea

Segar untuk Buka Puasa, Simak Tips Mudah Bikin Hwachae Minuman ala Korea

PARAPUAN
Rawda Umroh Bandung Hadirkan Paket Umrah dengan Harga Ramah di Kantong

Rawda Umroh Bandung Hadirkan Paket Umrah dengan Harga Ramah di Kantong

PARAPUAN
Dewangga Jogja Sediakan Jasa Travel Umrah yang Terjangkau, Ini Daftar Paketnya

Dewangga Jogja Sediakan Jasa Travel Umrah yang Terjangkau, Ini Daftar Paketnya

PARAPUAN
Rayakan Hari Autisme Sedunia, Ini 3 Kisah Kreator Beri Edukasi Autisme pada Masyarakat

Rayakan Hari Autisme Sedunia, Ini 3 Kisah Kreator Beri Edukasi Autisme pada Masyarakat

PARAPUAN
Ini Rekomendasi Tempat Sewa Baju Lebaran Mewah, Harga Lebih Terjangkau

Ini Rekomendasi Tempat Sewa Baju Lebaran Mewah, Harga Lebih Terjangkau

PARAPUAN
Rekomendasi Tempat Olahraga Outdoor Populer di Jakarta untuk Isi Akhir Pekan

Rekomendasi Tempat Olahraga Outdoor Populer di Jakarta untuk Isi Akhir Pekan

PARAPUAN
Jadikan Lari Sebagai Hobi yang Menyenangkan, Ini Tipsnya untuk Pemula

Jadikan Lari Sebagai Hobi yang Menyenangkan, Ini Tipsnya untuk Pemula

PARAPUAN
Ini Tantangan Ibu Bekerja sebagai Perempuan Peneliti Menurut Dr. Widiastuti Setyaningsih

Ini Tantangan Ibu Bekerja sebagai Perempuan Peneliti Menurut Dr. Widiastuti Setyaningsih

PARAPUAN
Kurang Bijak, Ini Alasan Ambil Utang untuk Resepsi Tidak Dianjurkan

Kurang Bijak, Ini Alasan Ambil Utang untuk Resepsi Tidak Dianjurkan

PARAPUAN
Hadirkan Hidangan Khas Thailand, Ini Rekomendasi Tempat Bukber di Jakarta

Hadirkan Hidangan Khas Thailand, Ini Rekomendasi Tempat Bukber di Jakarta

PARAPUAN
Ingin Jadi Ilmuwan Pangan? Dr. Widiastuti Setyaningsih Beberkan Tipsnya

Ingin Jadi Ilmuwan Pangan? Dr. Widiastuti Setyaningsih Beberkan Tipsnya

PARAPUAN
Penyakit Cloud Cytoma Muncul di Drakor Queen of Tears, Benarkah Ada Penyakitnya?

Penyakit Cloud Cytoma Muncul di Drakor Queen of Tears, Benarkah Ada Penyakitnya?

PARAPUAN
Sariayu Martha Tilaar Gelar Acara Buka Puasa Bersama Sahabat Sariayu

Sariayu Martha Tilaar Gelar Acara Buka Puasa Bersama Sahabat Sariayu

PARAPUAN
Transformasi Family Business untuk Sustainability

Transformasi Family Business untuk Sustainability

PARAPUAN
Rekomendasi Parfum Pria dengan Aroma Spicy yang Maskulin dari BVLGARI MAN

Rekomendasi Parfum Pria dengan Aroma Spicy yang Maskulin dari BVLGARI MAN

PARAPUAN
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com