Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Rekomendasi Brand dengan Material Ramah Lingkungan yang Dibuat dengan Proses Berkelanjutan

Kompas.com - 06/12/2021, 19:38 WIB
Editor Citra Narada Putri

Parapuan.co - Industri fashion adalah salah satu yang berkontribusi terhadap kerusakan lingkungan

Menurut temuan Changing Markets Foundation yang dirilis pada Juni 2021 lalu bahwa industri pakaian bertanggung jawab atas lebih dari 20 persen polusi air di dunia.

Bahkan, menurut laporan International Union for Conservation of Nature tahun 2017 menunjukkan bahwa tekstil akan menjadi sumber polusi mikroplastik laut terbesar di dunia.

Inilah mengapa penting bagi kita agar lebih bijak dalam mengonsumsi pakaian supaya tak berakhir menjadi penyebab kerusakan lingkungan.

Adapun salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan memilih pakaian yang ramah lingkungan dan diproduksi secara berkelanjutan. 

Lenzing Group, melalui salah satu merek serat unggulannya, LENZING™ ECOVERO™, berbagi rekomendasi merek fashion yang telah menerapkan konsep sustainability dan menggunakan material serat alami LENZING™ ECOVERO™.

Melansir dari PARAPUAN, tak hanya ramah lingkungan, produk fashion yang terbuat dari serat ini juga lembut di kulit, memiliki sirkulasi udara yang baik sehingga cocok untuk iklim tropis, dan tahan lama.

Baca Juga: NODE dan Hari Merdeka Kolaborasi Rilis Sepatu dengan Desain Fauna Langka

1. Yonivida & This is a love song

Merek pakaian dalam yang diproduksi secara berkelanjutan di Bali ini tidak hanya menggunakan material serat alami LENZING™ ECOVERO™, tetapi juga sekaligus memberdayakan komunitas dan masyarakat lokal dalam proses produksinya.

Berawal dari produk kaos sederhana, This is a love song (TIALS) yang telah didirikan sejak 2010 kini memperluas koleksinya hingga ke intimate wear dan body suit.

TIALS juga berkomitmen untuk berkontribusi mengurangi jejak emisi karbon di industri fashion dengan menggunakan material yang ramah lingkungan, memanfaatkan kemasan yang dapat didaur ulang, serta mendonasikan satu bibit pohon untuk setiap pembelian produk TIALS.

Intip koleksi This is a Love Song di sini

Sementara itu, Yonivida yang pertama kali diperkenalkan pada 2020 di tengah masa pandemi juga memiliki visi untuk menciptakan produk fashion yang berkelanjutan.

Selain menggunakan serat LENZING™ ECOVERO™, Yonivida juga berkolaborasi dengan komunitas lokal untuk proses produksi.

Kawan Puan bisa mengintip koleksi Yonivida di sini

2. H&M Indonesia

Merek fashion global yang berasal dari Stockholm, Swedia ini juga menawarkan koleksi pakaian untuk perempuan dan laki-laki yang memanfaatkan serat ramah lingkungan LENZING™ ECOVERO™.

Koleksi ini terdiri dari basic, atasan, bawahan, hingga dress, yang bisa kamu intip di laman resmi H&M Indonesia.

3. Alowalo

Bagi Kawan Puan yang menyukai gaya santai dan simple untuk aktivitas sehari-hari, koleksi basic t-shirts dan loungewear dari Alowalo dapat menjadi pilihan yang tepat.

Alowalo menawarkan beragam pilihan kaos dan loungewear yang dapat dikenakan saat bepergian, jalan-jalan, maupun beraktivitas di rumah.

Tak hanya penuh gaya, produk Alowalo juga ramah lingkungan berkat material serat LENZING™ ECOVERO™.

Temukan juga koleksi kolaborasi dengan Alika Islamadina yang menggunakan serat LENZING™ ECOVERO™ di situs web Alowalo.

Baca Juga: PD dengan Busana Lama, Ini Artis yang Elegan dengan Recylce Dress

4. SARE/studio

Didirikan pada 2015 oleh Cempaka Asriani dan Putri Andamdewi, SARE/studio menghadirkan #EverydayPajamas pertama di Indonesia untuk perempuan, laki-laki, dan anak-anak.

Produk SARE/studio bervariasi dari piyama hingga pakaian rumah yang nyaman dan desain yang sederhana.

Selama 20 tahun pengalaman di dunia fashion, Cempaka dan Andam mematangkan perspektifnya dalam membangun dan membentuk brand asal Jakarta ini, dengan melahirkan produk yang dapat menemani aktivitas dan keseharian.

Intip koleksi Sare/Studio di sini.

5. Zalia

Pertama kali dikenalkan pada 2014, Zalia adalah brand modest fashion yang diinisiasikan oleh platform fashion e-commerce, Zalora.

Zalia menawarkan berbagai pilihan pakaian muslim baik untuk perempuan maupun laki-laki, mulai dari pashmina, kaftan, baju koko, dan hijab.

Melalui koleksi bertajuk ‘Earth Edit’, Zalia menampilkan koleksi modest fashion yang secara khusus diproduksi menggunakan serat alami LENZING™ ECOVERO™ dan proses yang ramah lingkungan serta berkelanjutan.

Itu dia beberapa rekomendasi brand fashion yang ramah lingkungan dan berkelanjutan yang bisa Kawan Puan coba.

Dengan memilih merek fashion yang menggunakan material alami dan diproduksi secara berkelanjutan, kamu juga turut berkontribusi menciptakan lingkungan yang asri serta menjadikan industri fashion dan tekstil di Indonesia lebih hijau.

Semoga rekomendasi brand fashion ini dapat menjadi referensi gaya di tahun mendatang untuk berbagai suasana yah.(*)

Baca Juga: PD dengan Busana Lama, Ini Artis yang Elegan dengan Recylce Dress


Terkini Lainnya

3 Tokoh Perempuan Kuat di Film Indonesia, Ada Sosok Anggini di Wiro Sableng

3 Tokoh Perempuan Kuat di Film Indonesia, Ada Sosok Anggini di Wiro Sableng

PARAPUAN
Tampil Modis dan Fashionable dengan Padu Padan Baju Setelan

Tampil Modis dan Fashionable dengan Padu Padan Baju Setelan

PARAPUAN
Rahasia Kulit Glowing: Rajin Sarapan dengan 5 Makanan Ini

Rahasia Kulit Glowing: Rajin Sarapan dengan 5 Makanan Ini

PARAPUAN
Berapa Lama Hair Botox Bisa Atasi Masalah Rambut? Ini Jawabannya

Berapa Lama Hair Botox Bisa Atasi Masalah Rambut? Ini Jawabannya

PARAPUAN
Liburan ke Jogja Pertama Kali, Wajib Kunjungi 5 Destinasi Wisata Ini

Liburan ke Jogja Pertama Kali, Wajib Kunjungi 5 Destinasi Wisata Ini

PARAPUAN
Jangan Tergiur Harga Murah! Ini  Bahaya Pakai Behel Abal-abal

Jangan Tergiur Harga Murah! Ini Bahaya Pakai Behel Abal-abal

PARAPUAN
Kronologi Anissa Aziza Diikuti Orang Tak Dikenal Saat Belanja Sendirian di Mall

Kronologi Anissa Aziza Diikuti Orang Tak Dikenal Saat Belanja Sendirian di Mall

PARAPUAN
Cerita Aktris Perjuangkan Kariernya, Intip Sinopsis Drakor Beauty and Mr. Romantic

Cerita Aktris Perjuangkan Kariernya, Intip Sinopsis Drakor Beauty and Mr. Romantic

PARAPUAN
Komunitas e-Sport Ro8 Sediakan Fasilitas Belajar hingga Bersosialisasi Antar Gamers

Komunitas e-Sport Ro8 Sediakan Fasilitas Belajar hingga Bersosialisasi Antar Gamers

PARAPUAN
Sambut Hari Lebaran, Astra Otoshop Bagi-bagi Hadiah Lewat Program Ramadhan Ekstra

Sambut Hari Lebaran, Astra Otoshop Bagi-bagi Hadiah Lewat Program Ramadhan Ekstra

PARAPUAN
Segar untuk Buka Puasa, Simak Tips Mudah Bikin Hwachae Minuman ala Korea

Segar untuk Buka Puasa, Simak Tips Mudah Bikin Hwachae Minuman ala Korea

PARAPUAN
Rawda Umroh Bandung Hadirkan Paket Umrah dengan Harga Ramah di Kantong

Rawda Umroh Bandung Hadirkan Paket Umrah dengan Harga Ramah di Kantong

PARAPUAN
Dewangga Jogja Sediakan Jasa Travel Umrah yang Terjangkau, Ini Daftar Paketnya

Dewangga Jogja Sediakan Jasa Travel Umrah yang Terjangkau, Ini Daftar Paketnya

PARAPUAN
Rayakan Hari Autisme Sedunia, Ini 3 Kisah Kreator Beri Edukasi Autisme pada Masyarakat

Rayakan Hari Autisme Sedunia, Ini 3 Kisah Kreator Beri Edukasi Autisme pada Masyarakat

PARAPUAN
Ini Rekomendasi Tempat Sewa Baju Lebaran Mewah, Harga Lebih Terjangkau

Ini Rekomendasi Tempat Sewa Baju Lebaran Mewah, Harga Lebih Terjangkau

PARAPUAN
Rekomendasi Tempat Olahraga Outdoor Populer di Jakarta untuk Isi Akhir Pekan

Rekomendasi Tempat Olahraga Outdoor Populer di Jakarta untuk Isi Akhir Pekan

PARAPUAN
Jadikan Lari Sebagai Hobi yang Menyenangkan, Ini Tipsnya untuk Pemula

Jadikan Lari Sebagai Hobi yang Menyenangkan, Ini Tipsnya untuk Pemula

PARAPUAN
Ini Tantangan Ibu Bekerja sebagai Perempuan Peneliti Menurut Dr. Widiastuti Setyaningsih

Ini Tantangan Ibu Bekerja sebagai Perempuan Peneliti Menurut Dr. Widiastuti Setyaningsih

PARAPUAN
Kurang Bijak, Ini Alasan Ambil Utang untuk Resepsi Tidak Dianjurkan

Kurang Bijak, Ini Alasan Ambil Utang untuk Resepsi Tidak Dianjurkan

PARAPUAN
Hadirkan Hidangan Khas Thailand, Ini Rekomendasi Tempat Bukber di Jakarta

Hadirkan Hidangan Khas Thailand, Ini Rekomendasi Tempat Bukber di Jakarta

PARAPUAN
Ingin Jadi Ilmuwan Pangan? Dr. Widiastuti Setyaningsih Beberkan Tipsnya

Ingin Jadi Ilmuwan Pangan? Dr. Widiastuti Setyaningsih Beberkan Tipsnya

PARAPUAN
Penyakit Cloud Cytoma Muncul di Drakor Queen of Tears, Benarkah Ada Penyakitnya?

Penyakit Cloud Cytoma Muncul di Drakor Queen of Tears, Benarkah Ada Penyakitnya?

PARAPUAN
Sariayu Martha Tilaar Gelar Acara Buka Puasa Bersama Sahabat Sariayu

Sariayu Martha Tilaar Gelar Acara Buka Puasa Bersama Sahabat Sariayu

PARAPUAN
Transformasi Family Business untuk Sustainability

Transformasi Family Business untuk Sustainability

PARAPUAN
Rekomendasi Parfum Pria dengan Aroma Spicy yang Maskulin dari BVLGARI MAN

Rekomendasi Parfum Pria dengan Aroma Spicy yang Maskulin dari BVLGARI MAN

PARAPUAN
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com