Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Begini Tips Jaga Keamanaan Anak dan Keluarga di Internet Menurut Google

Kompas.com - 01/07/2021, 21:00 WIB
Editor Arintya

Parapuan.co – Kawan Puan, sebagai orang tua kita perlu menjaga keamanan anak dan keluarga di internet.

Pentingnya menjaga keamanan anak dan keluarga ini disebabkan adanya banyak hal-hal yang tidak diinginkan bisa terjadi di dunia maya.

Seperti scam, hacking, KBGO, dan hal-hal negatif lainnya.

Data dari Trust Research Google di Asia Pasifik dan Amerika Latin Februari 2021 menyebutkan bahwa sebanyak 42% orang tua mengalami kekhawatiran akan aktivitas keluarga di dunia maya lo, Kawan Puan!

Baca Juga: Anak Kecanduan Gadget, Yuk Cegah dengan Cara Menentukan Screen Time

Kekhawatiran orang tua tersebut meliputi hal-hal berikut:

- Keamanan informasi anak: masalah umumyang disebutkan meliputi scam & peretasan.

- Anak-anak menerima perhatian yang tidak diinginkan dari tidak dikenal.

- Anak-anak melihat konten yang tidak pantas di internet.

Terkait hal tersebut, direktur Marketing YouTube & NBU untuk Indonesia, Filipina, dan Asia Tenggara di Google, Veronica Utami membagikan 3 tips menjaga keamanan anak dan keluarga di internet pada acara Safer with Google, Rabu (30/6/2021).

Veronica menjelaskan 3 tips inti menjaga keamanan anak dan keluarga di internet, yaitu:

1. Memberikan contoh yang baik dan pastikan diri tetap aman

Sebelum melindungi anak dan keluarga, keberadaan diri kita di dunia maya perlu dilindungi terlebih dahulu.

Salah satu bentuk perlindungan diri di dunia maya adalah menggunakan kata sandi yang sulit ditebak dan berbeda untuk setiap akun.

“Salah satu kunci penting untuk melindungi diri Anda di internet adalah memilih sandi yang kuat dan sulit ditebak, khususnya untuk Akun Google Anda,” terang Veronica.

Selain itu, Veronica juga menambahkan agar kita menggunakan pengamanan berlapis.

“Cara lebih aman untuk mengautentikasi identitas Anda dan membangun perlindungan berlapis ke dalam Akun Google Anda, seperti pendaftaran otomatis pada verifikasi 2 langkah,” tambahnya.

Kawan Puan, dengan menggunakan kata sandi yang sulit ditebak dan pengamanan berlapis, sekaligus menjadi contoh bagi anak dan keluarga untuk aman beraktivitas di internet.

Baca Juga: Tangkas Berinternet, Program Google untuk Orang Tua dalam Lindungi Aktivitas Online Anak

2. Membimbing keluarga untuk menemukan konten yang sesuai

Nah setelah mengatur keamanan akun, tips yang selanjutnya adalah membimbing anak dan keluarga agar bisa menemukan konten yang sesuai umur.

Menurut Veronica, Google sudah menyediakan beberapa fitur agar anak dan keluarga bisa mengakses konten yang sesuai.

Fitur tersebut adalah SafeSearch di Google yang membantu menyaring konten eksplisit di hasil penelusuran baik gambar, video, dan situs web; hingga kontrol orang tua yang tersedia di YouTube Kids yang memungkinkan orang tua untuk hanya menampilkan video yang kamu setujui.

Selain itu ada juga Family Link yang memungkinkan orang tua untuk mengawasi waktu penggunaan perangkat dan membatasi akses harian, mengelola Akun Google mereka, dan memahami dengan lebih baik perilaku anak saat menjelajahi internet.

3. Jangan terjebak perangkap misinformasi

Kawan Puan, di dunia maya ada banyak sekali informasi dan pergantiannya sangat cepat.

Karena itulah kita sering mengalami misinformasi, tak terkecuali anak dan anggota keluarga yang lain.

Nah untuk mengatasi hal tersebut, Google mengabarkan beberapa hal yang bisa dilakukan agar tak terjebak misinformasi:

Baca Juga: Kesalahan Membuka Website dapat Menyebabkan Anak Terpapar Pornografi

- Memeriksa apakah gambar digunakan dalam konteks yang tepat, dengan cara mengklik kanan pada gambar atau foto dan pilih “Telusuri gambar ini di Google”.

- Mencari lebih banyak sumber dan liputan berita dengan menggunakan mode berita atau telusuri topik berita di news.google.com. Pastikan untuk mengklik "Liputan Lengkap" jika opsinya tersedia.

Kawan Puan, siap menjaga keamanan anak dan keluarga di internet lewat tips tersebut? (*)


Terkini Lainnya

Cocok untuk Perempuan Karier, Ini Rekomendasi Parfum Pilihan PARAPUAN

Cocok untuk Perempuan Karier, Ini Rekomendasi Parfum Pilihan PARAPUAN

PARAPUAN
Bisa Tambah Penghasilan, Ini 3 Ide Bisnis yang Bisa Dicoba Pekerja Perempuan

Bisa Tambah Penghasilan, Ini 3 Ide Bisnis yang Bisa Dicoba Pekerja Perempuan

PARAPUAN
Pengusaha Pemula Wajib Tahu, Ini Sumber Modal Bisnis dan Strategi Dapatkan Pendanaan

Pengusaha Pemula Wajib Tahu, Ini Sumber Modal Bisnis dan Strategi Dapatkan Pendanaan

PARAPUAN
3 Cara Bijak Kumpulkan Dana Pendidikan Anak dan Strategi Melakoninya

3 Cara Bijak Kumpulkan Dana Pendidikan Anak dan Strategi Melakoninya

PARAPUAN
Praktis Dipakai, Ini Rekomendasi Sepatu Nyaman untuk Jalan Kaki

Praktis Dipakai, Ini Rekomendasi Sepatu Nyaman untuk Jalan Kaki

PARAPUAN
Kulit Kepala Berminyak dan Ketombean? Ini Rekomendasi Perawatannya

Kulit Kepala Berminyak dan Ketombean? Ini Rekomendasi Perawatannya

PARAPUAN
 Studi BCG dan Stellar Women: 70 Persen Perempuan Pelaku UMKM Kesulitan Mencari Mentor dalam Berbisnis

Studi BCG dan Stellar Women: 70 Persen Perempuan Pelaku UMKM Kesulitan Mencari Mentor dalam Berbisnis

PARAPUAN
Netflix Rilis Jadwal Tayang dan Trailer Film Monster, Full Tanpa Dialog

Netflix Rilis Jadwal Tayang dan Trailer Film Monster, Full Tanpa Dialog

PARAPUAN
Rekomendasi Hotel Bintang 5 untuk “Me Time” di Jakarta

Rekomendasi Hotel Bintang 5 untuk “Me Time” di Jakarta

PARAPUAN
Ikuti Tren, Ganti Cat Rumah dengan Warna-warna yang Sedang Populer Ini

Ikuti Tren, Ganti Cat Rumah dengan Warna-warna yang Sedang Populer Ini

PARAPUAN
Panduan Memakai Silicone Sealant untuk Atasi Kebocoran dan Keretakan di Rumah

Panduan Memakai Silicone Sealant untuk Atasi Kebocoran dan Keretakan di Rumah

PARAPUAN
3 Tokoh Perempuan Kuat di Film Indonesia, Ada Sosok Anggini di Wiro Sableng

3 Tokoh Perempuan Kuat di Film Indonesia, Ada Sosok Anggini di Wiro Sableng

PARAPUAN
Tampil Modis dan Fashionable dengan Padu Padan Baju Setelan

Tampil Modis dan Fashionable dengan Padu Padan Baju Setelan

PARAPUAN
Rahasia Kulit Glowing: Rajin Sarapan dengan 5 Makanan Ini

Rahasia Kulit Glowing: Rajin Sarapan dengan 5 Makanan Ini

PARAPUAN
Berapa Lama Hair Botox Bisa Atasi Masalah Rambut? Ini Jawabannya

Berapa Lama Hair Botox Bisa Atasi Masalah Rambut? Ini Jawabannya

PARAPUAN
Liburan ke Jogja Pertama Kali, Wajib Kunjungi 5 Destinasi Wisata Ini

Liburan ke Jogja Pertama Kali, Wajib Kunjungi 5 Destinasi Wisata Ini

PARAPUAN
Jangan Tergiur Harga Murah! Ini  Bahaya Pakai Behel Abal-abal

Jangan Tergiur Harga Murah! Ini Bahaya Pakai Behel Abal-abal

PARAPUAN
Kronologi Anissa Aziza Diikuti Orang Tak Dikenal Saat Belanja Sendirian di Mall

Kronologi Anissa Aziza Diikuti Orang Tak Dikenal Saat Belanja Sendirian di Mall

PARAPUAN
Cerita Aktris Perjuangkan Kariernya, Intip Sinopsis Drakor Beauty and Mr. Romantic

Cerita Aktris Perjuangkan Kariernya, Intip Sinopsis Drakor Beauty and Mr. Romantic

PARAPUAN
Komunitas e-Sport Ro8 Sediakan Fasilitas Belajar hingga Bersosialisasi Antar Gamers

Komunitas e-Sport Ro8 Sediakan Fasilitas Belajar hingga Bersosialisasi Antar Gamers

PARAPUAN
Sambut Hari Lebaran, Astra Otoshop Bagi-bagi Hadiah Lewat Program Ramadhan Ekstra

Sambut Hari Lebaran, Astra Otoshop Bagi-bagi Hadiah Lewat Program Ramadhan Ekstra

PARAPUAN
Segar untuk Buka Puasa, Simak Tips Mudah Bikin Hwachae Minuman ala Korea

Segar untuk Buka Puasa, Simak Tips Mudah Bikin Hwachae Minuman ala Korea

PARAPUAN
Rawda Umroh Bandung Hadirkan Paket Umrah dengan Harga Ramah di Kantong

Rawda Umroh Bandung Hadirkan Paket Umrah dengan Harga Ramah di Kantong

PARAPUAN
Dewangga Jogja Sediakan Jasa Travel Umrah yang Terjangkau, Ini Daftar Paketnya

Dewangga Jogja Sediakan Jasa Travel Umrah yang Terjangkau, Ini Daftar Paketnya

PARAPUAN
Rayakan Hari Autisme Sedunia, Ini 3 Kisah Kreator Beri Edukasi Autisme pada Masyarakat

Rayakan Hari Autisme Sedunia, Ini 3 Kisah Kreator Beri Edukasi Autisme pada Masyarakat

PARAPUAN
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com